Menilik Pemakaman 3 Selebritas Dunia yang Penuh Misteri

Absal Bachtiar
Pencinta Cerita dan Asal-usul Kata
Konten dari Pengguna
27 Desember 2019 20:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Absal Bachtiar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pernahkah Anda mendatangi pemakaman selebritis? Tentu pemakaman itu menjadi objek wisata tersendiri. Di Indonesia saja makam Suzana, Nike Ardila dan lainnya menjadi daya tarik bagi para fans. Belum lagi jika ditambah dengan kisah kematian mereka yang kontroversial. Untuk itu berikut 3 selebritis terkenal dunia yang pemakamannya penuh misteri:
ADVERTISEMENT
Marilyn Monroe
Foto: Si Cantik Marilyn Monroe
Pada 5 Agustus 1962, terdengar kabar mengejutkan di Amerika Serikat. Ratu drama tercantik yang merupakan selebritis Hollywood dikabarkan meninggal dunia akibat overdosis. Kebenaran kematiannya hingga hari ini masih banyak diperdebatkan. Ada yang menyebutkan ia meninggal karena dibunuh oleh seseorang yang dekat dengannya atau oleh mafia terkenal Amerika Serikat yang kala itu ia ketahui rahasianya.
Tiga hari setelah kematian, jasad Marilyn dikuburkan di pemakaman Westwood, Los Angeles. Pemakaman itu sebenarnya kompleks pemakaman umum sederhana dan bukan pemakaman selebritis. Berdasarkan penjelasan mantan suaminya, legenda baseball Joe DiMaggio, disana merupakan tempat peristirahatan terakhir ibu pengganti Monroe, Ana Lower dan walinya di masa kecil, Grace Goddard. Kala itu, DiMaggio sendiri turut membantu mengatur pemakaman Marilyn seperti membatasi para tamu yang datang. Hanya segelintir rekan dan teman tercinta yang diundang. Hingga 20 tahun kemudian, DiMaggio masih suka mengirimi Marilyn bunga mawar merah sebanyak tiga kali dalam seminggu.
Foto: Makan Marilyn Monroe yang dipenuhi cetakan bibir para fans
Kehadiran Marilyn di pemakaman Westwood membuat pemakaman itu pilihan bagi beberapa rekan selebritisnya. Termasuk Dean Martin, Rodney Dangerfield, Jack Lemon, dan Frank Zappa. Pada 1992, Hugh Heffner sengaja membeli ruang makam yang bersebelahan dengan makam Marilyn. Ia bertekad untuk bisa melewati masa keabadian bersama Marilyn. Richard Poncher, justru lebih ekstrim lagi ia memesan ruang makam yang berada tepat diatas makam Marilyn dan minta dikuburkan dalam keadaan telungkup agar dapat menatap Marilyn ketika di akhirat. Namun, setelah kematian istri Poncher justru memindahkan jasadnya ke pemakaman lain dan melelang makan tersebut.
ADVERTISEMENT
Menurut staf pemakaman Westwood, mereka tidak menjadikan pemakaman ini objek wisata. Sehingga mereka tidak membuat pembagian peta lokasi nisan dan ketika keluarga bintang Hollywood berkunjung datang, maka staf tanpa ragu mengusir wisatawan biasa agar tidak mengganggu kunjungan pribadi keluarga selebritis tersebut. Kendati begitu, makam Marilyn mudah dibedakan dari makam lainnya karena terdapat banyak cetakan lipstik merah yang ditinggalkan penggemar. Tak lupa hadiah bunga dan boneka memenuhi makamnya.
Selama bertahun-tahun, banyak pengunjung makam melaporkan telah melihat kabut berwarna merah muda ketika berada di kuburan Marilyn. Beberapa percaya kabut ini merupakan wujud roh dari Marilyn si pirang yang cantik. Tidak hanya itu, orang-orang juga melihat kabut arwah ini di berbagai lokasi di Los Angeles. Termasuk bungalow Brentwood, tempat di mana ia meninggal dunia dan Hollywood Roosevelt Hotel. Banyaknya penampakan arwah Marilyn, membuatnya mendapatkan gelar anumerta, sebagai "Hantu Pekerja Keras di Hollywood."
ADVERTISEMENT
Jim Morrison
Foto: Jim Morrison
Jim Morrison penyanyi sekaligus vokalis band The Doors, dikabarkan meninggal mendadak pada 3 Juli 1971 akibat gagal jantung. Namun sama seperti Marilyn kabar kematiannya masih menjadi misteri, ada yang menyebutkan ia meninggal dengan bunuh diri, ada yang juga yang menyebutkan ia overdosis. Jim dianggap sebagai selebritis yang telah meramalkan kematiannya. Hal ini terungkap dalam lirik lagu hasil karyanya;
Jim dimakamkan di pemakaman Père Lachaise, Paris. Pemakaman ini adalah komplek pemakaman tua yang berukuran sekitar 98 hektar dengan 70.000 plot makam. Diresmikan pertama kali oleh Kaisar Napoleon Bonaparte pada 1804. Sejumlah tokoh ternama juga dimakamkan di tempat ini di antarnya: penyair La Fontaine (1621- 1695), dramawan Moliere (1622- 1673), Komposer kenamaan Frederic Chopin, penyair Guillaume Apollinaire (1880- 1918), penyanyi Edith Piaf (1915-1963), dan Penyair Oscar Wilde (1854-1900).
ADVERTISEMENT
Kendati begitu, makam Jim terlihat sangat sederhana terutama bagi sosoknya yang melegenda di hati para penggemar. Makamnya sengaja tidak dibangun seperti monumen megah layaknya makam-makan disekitarnya. Akan tetapi, justru makamnyalah yang paling banyak dikunjungi.
Foto: Makam Jim Morrison
Ketertarikan orang-orang terhadap kesederhanaan pemikirannya, membuat makamnya memiliki daya tarik tersendiri bagi mereka yang beridealis unik seperti hippie, nomaden dan anarkis. Mereka menjadikan makam Jim tempat merenungkan diri dari kematian. Alhasil, para penggemarnya itu terkadang menyusahkan para pekerja pemakaman. Pernah ada orang yang melakukan perilaku tidak bermoral, dari mulai berkencan dengan pelacur, Misa Hitam dan Pesta Narkoba. Ditambah lagi berapa kali para fans telah merusak nisannya. Bahkan pada tahun 1991, bertepatan dengan peringatan ke-20 kematian Jim, pernah terjadi kerusuhan di sisi kuburannya yang membutuhkan intervensi polisi.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu kisah horor juga menyertai pemakaman Jim. Sejarawan Rock Brett melaporkan sebuah foto menakutkan yang pernah ia ambil pada tahun 1997 ketika berada di makam Jim dan baru diteliti lebih detail olehnya pada tahun 2002. Karena penasaran dia mengirimkan foto tersebut ke tim peneliti untuk diverifikasi. Para peneliti menyatakan foto itu tidak dimanipulasi namun mereka "tidak mampu menjelaskan" keburaman hantu yang berada di latar belakang foto tersebut. Paranormal menyebutkan foto itu adalah roh Jim yang sedang menampakkan diri.
Elvis Presley
Foto: Elvis Presyle
Rumor "kematian palsu" Jim Morrison sering berembus tak lama setelah kematiannya, tak jarang rumor-rumor itu dinyalakan kembali oleh pers tabloid hingga hari ini. Tetapi tidak ada yang terus membangkitkan spekulasi dan kontroversi sebanyak rumor "kematian palsu" Elvis Presley.
ADVERTISEMENT
Ya, legenda Rock dunia ini dikabarkan meninggal akibat serangan jantung pada usianya yang ke-42 pada 16 Agustus 1977. Ia kemudian dimakamkan di Pemakaman Forest Hill. Memphis, Tennessee bersebelahan dengan makam ibunya, Gladys selama dua bulan.
Foto: Makam Elvis Presley
Namun, akibat aksi perampokan makam yang terjadi di pemakamannya, pihak keluarga memutuskan untuk memindahkan jasad Elvis dan ibunya ke pemakaman Meditasi Graceland. Disana telah dimakamkan ayahnya Vernon, Minnie Mae Presley (nenek dari pihak ibu Elvis), dan Jesse Garon (saudara kembar Elvis yang sudah meninggal ketika lahir). Istrinya Priscilla dikabarkan juga ingin dikuburkan bersebelahan dengan suaminya agar dapat menghabiskan masa keabadian bersama. Priscilla mengklaim semenjak kematian Elvis, ia selalu berkomunikasi teratur dengan mendiang suami dari dunia roh.
ADVERTISEMENT
Menurut staf pemakaman Graceland, para penggemar selalu berdatangan membawa karangan bunga, foto Elvis, boneka binatang, bendera Amerika, dan barang lainnya ketika berziarah. Sekitar 600.000 orang mengunjungi makamnya setiap tahun dan tentu dapat kita bayangkan, bagaimana kekacauan yang dibuat oleh para fans tersebut. Staf pemakaman harus bekerja ekstra membersihkan makamnya dari karangan bunga layu dan kenang-kenang yang dibawa para fans setiap hari.
Meskipun demikian, banyak penggemar fanatik Elvis yang masih menolak untuk percaya bahwa "King of Rock and Roll" sudah tiada. Paranormal turut memenuhi kisah-kisah keberadaan dirinya yang katanya sering menampakkan diri di pemakaman Graceland. Beberapa orang mengklaim melihat Elvis yang berusia 55 tahun pernah muncul sebagai bintang tamu dalam film Home Alone tahun 1990. Baru-baru ini sebuah foto menghebohkan menampilkan seorang pria berjenggot putih datang mengunjungi Taman Meditasi Graceland. Banyak yang percaya lelaki tua dalam foto itu adalah "The King" Elvis yang masih hidup dan sedang mengunjungi makamnya pada hari ulang tahun ke-82.
ADVERTISEMENT
Dengan kata lain, penggemar Elvis yang paling setia dan penuh harapan sengaja mengunjungi Taman Meditasi Graceland dengan harapan dapat melihat sekilas sosoknya yang masih hidup hingga hari ini.
sumber: thedoors.com| biography.com| riplyes.com
Sumber foto: commons.wikimedia.org