Foto: Pewaris Pembuat Rencong, Senjata Khas Aceh

Konten Media Partner
9 September 2021 15:45 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Perajin rencong di Baet menunjukkan hasil karyanya. Foto: Suparta/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Perajin rencong di Baet menunjukkan hasil karyanya. Foto: Suparta/acehkini
ADVERTISEMENT
Gampong Baet Mesjid, Suka Makmur, Aceh Besar, dikenal sebagai wilayah pembuat senjata khas Aceh, rencong. Keahlian warganya diwariskan turun-temurun sejak masa kesultanan Aceh.
ADVERTISEMENT
Salah satunya Abdullah (62 tahun), yang sudah mejadi perajin rencong sejak 1972. Keahliannya diwariskan dari sang ayah, yang juga pembuat rencong. Kini Abdullah termasuk perajin rencong generasi tua di Gampong Masjid Baet.
Abdullah menunjukkan rencong lama milik leluhurnya. Foto: Suparta/acehkini
Abdullah kemudian mewariskan ilmunya kepada anak-anaknya. Dia membuka pondok untuk membuat rencong, sekaligus juga membuat parang, pisau dan lainnya.
Rencong, senjata yang pernah ditakuti Belanda dalam perang kolonial, kini digunakan sebagai perhiasan dan cendera mata. Sebagian warga Aceh juga menyimpan di rumah sebagai senjata khas yang patut dimiliki.

Lihat foto-foto berikut:

Membuat mata rencong. Foto: Suparta/acehkini
Membuat mata rencong. Foto: Suparta/acehkini
Perajin rencong di Gampong Baet, Aceh Besar. Foto: Suparta/acehkini
Rencong dan peralatan lainnya yang dibuat perajin di gampong Baet. Foto: Suparta/acehkini
Rencong dan pisau karya perajin di Gampong Baet. Foto: Suparta/acehkini