Konten Media Partner

Foto: Tangis Haru Kepulangan Nelayan Aceh yang Sepekan Hilang di Laut

25 Desember 2020 15:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang nelayan Aceh yang sepekan hilang di laut disambut pelukan hangat dan tangis haru oleh keluarga sesampai dengan selamat di PPS Lampulo, Banda Aceh, Jumat (25/12). Foto: Suparta/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Seorang nelayan Aceh yang sepekan hilang di laut disambut pelukan hangat dan tangis haru oleh keluarga sesampai dengan selamat di PPS Lampulo, Banda Aceh, Jumat (25/12). Foto: Suparta/acehkini
ADVERTISEMENT
Empat orang nelayan asal Aceh yang sempat dinyatakan hilang di laut sejak Jumat (18/12) lalu, kini telah kembali dengan selamat. Tangis haru keluarga dan kerabat menyambut kepulangan keempat nelayan setiba di Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Lampulo, Banda Aceh, Jumat (25/12).
ADVERTISEMENT
Keempat nelayan tersebut masing-masingnya Nurdin (55 tahun), Yusri (30), M Razi (37), dan Pawang Gam (38). Mereka merupakan nelayan kapal motor KM Raja Waled 02.
Berdasarkan informasi yang diterima dari Wakil Sekjen Panglima Laot Aceh, Miftachuddin Cut Adek, keempat nelayan KM Raja Walet 02 ditemukan oleh nelayan Aceh lainnya di dekat perairan Myanmar. Kapal mereka terombang-ombang di tengah laut karena mengalami kerusakan mesin dekat Pulau Rondo.
Kapal KM Raja Waled 02 yang sempat terombang-ambing di laut dekat Myanmar karena mengalami kerusakan mesin, ditarik ke PPS Lampulo, Banda Aceh. Foto: Suparta/acehkini
KM Raja Walet 02 yang hilang sejak Jumat (18/12/2020) ditemukan oleh KM Putra Raja dari Banda Aceh di dekat Myanmar. Setelah ditemukan terombang-ambing di laut, boat mereka diselematkan dengan cara ditarik ke PPS Lampulo, Banda Aceh.
Setiba di PPS Lampulo Banda Aceh, keempat nelayan tersebut menjalani pemeriksaan kesehatan sebelum diizinkan pulang ke rumah masing-masing. Kepulangan mereka disambut tangis haru keluarga dan kerabat pada hari ini, Jumat (25/12). Berikut potretnya.
Nelayan Aceh yang sepekan hilang di laut disambut pelukan hangat dan tangis haru oleh keluarga dan kerabat sesampai dengan selamat di PPS Lampulo, Banda Aceh, Jumat (25/12). Foto: Suparta/acehkini
Nelayan Aceh yang sempat hilang sepekan di laut disambut keluarga dan kerabatnya setiba di PPS Lampulo, Banda Aceh, Jumat (25/12). Foto: Suparta/acehkini
Tangis haru mewarnai kepulangan empat nelayan Aceh yang selamat usai kapal mereka terombang-ambing di laut dekat Myanmar karena mengalami kerusakan mesin. Foto: Suparta/acehkini
Sebelum diizinkan pulang ke rumah, keempat nelayan terlebih dahulu dicek kesehatan setiba di PPS Lampulo, Banda Aceh, Jumat (25/12). Foto: Suparta/acehkini
Kapal KM Raja Waled 02 yang sempat terombang-ambing di laut dekat Myanmar karena mengalami kerusakan mesin, tiba di PPS Lampulo, Banda Aceh, setelah ditarik kapal nelayan Aceh lainnya, Jumat (25/12). Foto: Suparta/acehkini