Konten Media Partner

Kompetisi Sains Madrasah 2019 Resmi Ditutup, Aceh Raih 5 Medali

21 September 2019 10:25 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kontingen Aceh meraih 5 medali pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2019 di Manado Foto: Dok. Kemenag
zoom-in-whitePerbesar
Kontingen Aceh meraih 5 medali pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2019 di Manado Foto: Dok. Kemenag
ADVERTISEMENT
Lima siswa-siswi Aceh berhasil meraih medali pada Kompetisi Sains Madrasah 2019 yang diselenggarakan Kementerian Agama (Kemenag) selama lima hari, 16-20 September 2019 di Manado, Sulawasi Utara.
ADVERTISEMENT
Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah Kemenag Aceh, Saifuddin, mengatakan panitia mengumumkan para pemenang setiap cabang perlombaan pada penutupan kegiatan yang dihadiri Sekretaris Jenderal Kemenag, Prof. Nur Kholis Setiawan, di Manado, pada Jumat malam (20/9). Lima medali yang diraih kontingen Aceh berupa 1 emas, 2 perak dan 2 perunggu.
"Alhamdulillah, kita patut bersyukur atas hasil ini, Aceh masuk 10 besar. Anak-anak kita sudah berjuang keras di Manado. Tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya di Bengkulu peringkat 21. Kedepan harus kita tingkatkan lagi," sebut Saifuddin dalam keterangan tertulis pada Sabtu (21/9).
Peningkatan perolehan medali pada Kompetisi Sains Madrasah 2019, menurut Saifuddin, harus terus ditingkatkan dan menjadi spirit pada tahun berikutnya. Tahun lalu, Aceh hanya mendapat 1 medali di Bengkulu.
ADVERTISEMENT
"Secara perlahan kita akan terus memperbaiki perolehan medali di ajang nasional ini. Saya rasa 5 medali yang kita bawa pulang KSM dan juara III nasional MYRES patut membuat kita berbangga dan bersyukur atas capai yang diraih anak-anak kita," ujar Saifuddin.
Peserta KSM dan MYRES dari Aceh mendapat beasiswa bakat dan berprestasi dari Kemenag RI. Foto: Dok. Kemenag Aceh
Sementara Ketua Kontingen Aceh, Qadriah menyampaikan terima kasih untuk semua peserta, guru pendamping dan peserta KSM dari Aceh yang telah memberikan yang terbaik di ajang nasional. Ia mengatakan kontingen Aceh pada Sabtu (21/9) pukul 06.00 WITA bertolak kembali ke Serambi Makkah dari Manado.
"Kelima medali yang diraih siswa-siswi Aceh masing-masingnya satu medali emas diraih Ahmad Faqih Al-Ghiffary pada kompetisi matematika terintegrasi tingkat Madrasah Aliyah (MA)," tutur Qadriah.
Sedangkan medali perak diraih Ilham Darni dan Intan Ananda pada kompetisi fisika terintegrasi tingkat MA. "Kemudian medali perunggu diraih Muhammad Arif Khalfani Ismail pada kompetisi IPA terpadu terintegrasi tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Atsil Syahgibran di kompetisi geografi terintegrasi tingkat MA," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya diberitakan, dua siswi MAN 1 Banda Aceh, Hayatul Nufus dan Alya Zahrina, meraih juara 3 pada ajang Madrasah Young Researcher Super Camp (MYRES) 2019 di Manado. Kedua pelajar Aceh ini ditetapkan sebagai pemenang ketiga setelah mampu mempertahankan hasil penelitiannya berjudul "Implementasi Hukum Jinayat pada Kasus Ikhtilat pada Nonmuslim dan Anak di Bawah Umur di Kota Banda Aceh".
Reporter: Husaini