Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten Media Partner
Membingkai Pesona Bawah Laut Sabang, Aceh
12 Oktober 2019 12:54 WIB
Diperbarui 6 Agustus 2020 13:17 WIB
ADVERTISEMENT
Diving memotret suasana di bawah laut Kota Sabang, Provinsi Aceh, tak pernah melelahkan. Ragam pesona ditawarkan, memanjakan mata melihat warna-warni rumput laut, terumbu karang, dan menyapa ikan-ikan hias.
ADVERTISEMENT
Di Sabang, ada beberapa spot terbaik yang menjadi favorit bagi penyelam, salah satunya Batee Tukong, dan Rubiah Sea Garden, Kawasan Iboih.
Bate Tukong dengan kedalaman 15-30 meter, punya daya tarik lain, terdapat lereng curam bawah laut, menjadi tantangan sendiri dalam aktivitas diving. Tapi sayang, saat acehkini menyelam di sana, pada Minggu (6/10) lalu, jarak padang di bawah laut Batee Tokong kurang bersahabat, kabur.
Selain itu, acehkini mencoba spot Rubiah Sea Garden. Spot ini menawarkan pesona alam bawah laut yang indah dengan pemandangan biota bawah laut yang berwarna-warni. Di sini, penyelam dapat melihat ribuan ikan berbagai jenis, berukuran kecil, sedang, dam besar. Terumbu karang pun tidak kalah cantiknya, bahkan ada yang berukuran besar.
ADVERTISEMENT
Penyelam juga dimanjakan dengan penghuni laut, bintang laut, ikan pari, belut laut/moray, lion fish, ubur-ubur, dan berbagai jenis hewan laut lainnya. Rubiah Sea Garden berada pada kedalaman 6-12 meter, cocok bagi pemula.
Ada juga spot Shark Plateu. Sesuai namanya, di sini penyelam bisa melihat hiu, sekumpulan barakuda, dan manta. Di Shark Plateu juga ada Sophie Rickmers Wreck, kapal karam peninggalan Perang Dunia II. Kapal ini sekarang menjadi tempat tinggal berbagai biota laut dan sekumpulan ikan-ikan langka di kedalaman 37-55 meter.
Selain itu, di Sabang juga terdapat The Canyon semacam labirin bawah laut dengan turunan dalam mencapai 50 meter lebih. acehkini belum sempat menyelami Shark Plateu dan The Canyon, mungkin akan merekamnya di kesempatan lain. []