Naik 'Shikara' Sembari Nikmati Keindahan Danau Dal di Kashmir

Konten Media Partner
3 Agustus 2019 18:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Shikara (perahu) siap membawa pengunjung keliling Danau Dal, Kashmir, India. Foto: Khiththati/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Shikara (perahu) siap membawa pengunjung keliling Danau Dal, Kashmir, India. Foto: Khiththati/acehkini
ADVERTISEMENT
Permata di Mahkota Kashmir. Itulah julukan untuk Danau Dal di jantung Kota Srinagar, ibu kota musim panas Negara Bagian Jammu Kashmir, India.
ADVERTISEMENT
Acehkini mengunjungi Danau Dal pada awal Mei 2019. Melihat setiap sudutnya adalah keindahan. Disajikan dalam bentangan lebih dari 15 kilometer, berlatar jajaran pegunungan Pir Panjar. Danau ini menjadi atraksi wisata paling utama di Kashmir.
Para pelancong dapat menikmati berkeliling danau menggunakan Shikara--perahu khas Danau Dal, lalu menginap di rumah terapung, belanja di pasar terapung, hingga melakukan permainan air serta olahraga yang menyenangkan.
Danau Dal berlatar Pegunungan Pir Panjar. Foto: Khiththati/acehkini
Shikara di Danau Dal. Foto: Khiththati/acehkini
Shikara yang biasa disebut taksi air sudah dicat dengan warna-warna cantik. Ia mirip gondola dan memiliki atap. Tempat duduknya dibuat senyaman mungkin. Banyak di antaranya yang terinspirasi dari gaya Mughal. Berkeliling dengan kendaraan ini tentu tidak boleh dilewatkan. Wisatawan biasanya menghabiskan waktu lebih dari satu jam di atasnya.
ADVERTISEMENT
Selama berkeliling pengunjung akan menjumpai para pedagang keliling menggunakan perahu. Mereka menawarkan perhiasan hingga safron. Safron adalah putik bunga yang bisa digunakan untuk masakan, teh dan mempunyai beragam manfaat. Tidak banyak tempat di dunia ini yang dapat ditumbuhi bunga safron.
"Ibu-ibu di sini saat hamil selalu minum teh yang ada safronnya, makanya kulit orang Kashmir bagus," kata salah seorang penjual. Namun tak semua penjual menjajalkan safron yang baik. Terkadang ada di antaranya sudah tercampur pewarna kimia.
Pengayuh perahu di Danau Dal. Foto: Khiththati/acehkini
Keliling Danau Dal menikmati keindahan. Foto: Khiththati/acehkini
Selain pedagang, penjajal foto juga mudah ditemukan. Mereka akan mencoba membujuk turis berfoto dengan menggunakan baju tradisional Kashmir. Haus dan lapar? Jangan khawatir ada beberapa perahu yang menjual teh hingga kebab.
Pengunjung juga bisa berhenti di beberapa pulau apung dan pasar. Pemandangan desa terapung dengan beberapa anak bermain kriket di sore hari juga tersaji di Danau Dal.
ADVERTISEMENT
Danau ini terkenal ke seluruh dunia. Maklum, beberapa film Bollywood juga menjadikan tempat itu sebagai lokasi syuting, para pemerannya ikut menggunakan Shikara. Sebut saja adegan Anushka Sharma menari di atas perahu penuh bunga dalam lagu Jiya Re dari film Jab Tak Hai Jaan.
Preity Zinta dan Hrithik Roshan juga berperahu di sini untuk adegan lagu Chupke Se Sun dalam film Mission Kashmir. Paling baru ada film Notebook yang hampir semua lokasi syutingnya di sekolah terapung di tengah Danau Dal.
Keindahannya dapat dinikmati dalam beberapa film Bollywood. Foto: Khiththati/acehkini
Penjual buah-buahan di danau. Foto: Khiththati/acehkini
Warga Kashmir di Danau Dal. Foto: Khiththati/acehkini
Beberapa Taman Mughal, juga terletak sekitar danau, membuat pelancong bisa memilih menaiki Shikara untuk ke sana. Selain taman Shalimar dan Nirshat Bagh, ada beberapa tempat lainnya yang bisa dijelajahi dengan Shikara. Sebut saja lokasi menarik dan kaya sejarah seperti Masjid Hazratbal, Danau Nigeen, Chashme Shahi, Hari Parbat, Kuil Shankaracharya, dan komplek pemakaman Mughal bernama Muzar e Shura.
ADVERTISEMENT
Walaupun bisa dinikmati sepanjang tahun, waktu terbaik berkeliling menggunakan shikara adalah pada musim semi di awal April hingga musim gugur di penghujung Oktober. Terkadang saat musim dingin, beberapa sudut danau membeku.
Toko-toko apung Danau Dal. Foto: Khiththati/acehkini
Toko dan rumah warga di sekitar danau. Foto: Khiththati/acehkini
Salah satu hotel di pinggir danau. Foto: Khiththati/acehkini
Warga berjualan dengan perahu. Foto: Khiththati/acehkini
Tukang foto di Danau Dal. Foto: Khiththati/acehkini
Aneka makanan dijual oleh pedagang untuk memanjakan pengunjung. Foto: Khiththati/acehkini
Danau Dal berjuluik 'Permata di Mahkota Kashmir'. Foto: Khiththati/acehkini
Shikara menunggu pengunjung di Danau Dal. Foto: Khiththati/acehkini
Reporter: Khiththati