Konten Media Partner

Orang Tua Almarhumah Rina Dapat Umrah Gratis dari Ustaz Adi Hidayat

5 Maret 2019 11:40 WIB
clock
Diperbarui 21 Maret 2019 0:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Orang tua almarhumah Rina, Bukhari dan Nurbayani. Foto: youtube acehkini ID
zoom-in-whitePerbesar
Orang tua almarhumah Rina, Bukhari dan Nurbayani. Foto: youtube acehkini ID
ADVERTISEMENT
Orang tua almarhumah Rina Muharami, mahasiswi yang meninggal dunia sebelum mengikuti wisuda di Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, mendapat kabar gembira. Keduanya diberi kado spesial oleh Ustaz Adi Hidayat yakni gratis umrah.
ADVERTISEMENT
Bukhari bercerita, kabar gembira tersebut diterimanya dari Ustaz Adi melalui telepon.
"Pukul 11.20, Ustaz Adi Hidayat menelpon saya," ujar Bukhari saat dijumpai acehkini di kediamannya, Senin (4/3).
Lewat sambungan telepon tersebut, Ustaz Adi Hidayat menyampaikan kabar bahwa Bukhori beserta istri mendapat hadiah tiket umrah.
"Maaf bapak, ini baru sempat saya hubungi, kepada bapak kami beri hadiah tiket umrah, tolong bapak siapin paspor," ujar Bukhori menirukan perkatakan Ustaz Adi.
Bukhari saat mengambil ijazah anaknya Rina. Foto: Dok. UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
Mulanya, hadiah tiket umrah hanya satu yakni untuk Bukhori. Tak berapa lama kemudian, Ustaz Adi menghubungi Bukhori lagi.
“Ditelepon kembali dibilang dapat dua tiket, bisa berangkat bersama istri," sebut Bukhari.
Mendapat kabar itu, Nurbayani, istri Bukhori, langsung bersujud dan bersyukur.
ADVERTISEMENT
"Alhamdulillah, amin amin amin ya Allah," ucap Nurbayani.
Menurut Bukhori, hadiah tiket umrah dari Ustaz Adi tersebut mengingatkannya dengan cita-cita putrinya, Rina, sebelum meninggal dunia.
"Ibu dan ayah, kalau saya sukses nantinya, saya akan berangkatkan ibu dan ayah untuk ibadah haji dan umrah," kenang Nurbayani.
Hadiah umrah yang diterima oleh kedua orang tua almarhumah Rina ini, menurutnya adalah cara Tuhan mewujudkan cita-cita yang pernah diimpikan anaknya.
"Ini cara Allah membalas kebaikan hambanya, Rina selalu berdoa sebelum berangkat kuliah pada waktu dhuha," ujar Nurbayani. []
Reporter: Husaini Ende