Resmikan Tol Aceh di Tengah Pandemi COVID-19, Ini Alasan Jokowi

Konten Media Partner
25 Agustus 2020 12:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi meresmikan beroperasinya tol pertama di Aceh seksi 4 ruas Indrapuri-Blang Bintang, Selasa (25/8). Foto: YouTube Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi meresmikan beroperasinya tol pertama di Aceh seksi 4 ruas Indrapuri-Blang Bintang, Selasa (25/8). Foto: YouTube Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
Meski di tengah pandemi COVID-19, Presiden Joko Widodo meresmikan secara langsung jalan tol Sigli-Banda Aceh sepanjang 74 kilometer di Blang Bintang, Aceh Besar, Aceh, Selasa (25/8). Lantas mengapa Jokowi tetap mengejar pembangunan infrastruktur meski tengah pagebluk?
ADVERTISEMENT
Jokowi menjelaskan, dalam kondisi pandemi seperti saat ini pembangunan infrastruktur menjadi salah satu strategi yang memberikan daya ungkit untuk percepatan pemulihan ekonomi nasional.
"Kenapa kita jalankan karena alasan ini," katanya ketika meresmikan jalan tol di Aceh, Selasa (25/8).
Kendati di tengah wabah, menurut Jokowi, pembangunan infrastruktur tetap harus terus dijalankan karena posisi infrastruktur di Indonesia disebut sangat jauh tertinggal bila dibandingkan dengan negara-negara lain.
"Sehingga hal itu membuat biaya logistik kita menjadi lebih mahal. Inilah yang menyebabkan daya saing kita menjadi tidak baik kalau dikompetisikan dengan negara tetangga kita," ujar Jokowi.
Seperti diketahui, Jokowi meresmikan secara langsung jalan tol Aceh di Blang Bintang, Aceh Besar. Jokowi tiba di gerbang tol Blang Bintang sekitar 10.55 WIB, Selasa (25/8).
ADVERTISEMENT
"Jalan tol Sigli-Banda Aceh 74 kilometer ini jalan tol pertama di Aceh," ujar Jokowi.
Peresmian seksi 4 (Indrapuri-Blang Bintang) sepanjang 13,5 kilometer itu ditandai dengan penekanan tombol sirine dan penandatanganan prasasti oleh Jokowi sekitar pukul 11.12 WIB.