Konten Media Partner

Sambil Zikir, Warga Simeulue, Aceh, Pantau Gerhana

26 Desember 2019 10:49 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Memantau Gerhana Matahari Cincin di Simeulue. Foto: Husaini Ende/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Memantau Gerhana Matahari Cincin di Simeulue. Foto: Husaini Ende/acehkini
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Warga Kabupaten Simeulue sejak pukul 09.00 WIB mulai berdatangan ke Masjid Baiturrahmah, tempat dipusatkan pelaksanaan Salat Sunat Kusuf atau Salat Gerhana. Hari ini, Kamis (26/12), Gerhana Matahari Cincin (GMC) melintasi Simeulue, Aceh.
ADVERTISEMENT
Pantauan acehkini di Masjid Baiturrahmah, jemaah perempuan datang ke masjid menggunakan mukena. Sementara jemaah pria memakai peci dan banyak yang bersarung. Setiba di masjid, mereka menuju ka tempat wudhu lalu masuk ke masjid.
Begitu memasuki masjid, jemaah terlihat melaksanakan salat sunat tahiyatul masjid. Usai salat sunat masuk masjid, banyak jemaah melanjutkan dengan iktikaf dan berzikir. Sementara salat sunat kusuf digelar tepat pukul 11.00 WIB.
Warga melihat gerhana. Foto: Husaini Ende/acehkini
Warga Simeulu memenuhi area pemantauan GMC. Foto: Husaini Ende/acehkini
Di sisi lain, banyak warga saat ini juga berkerumun di area pameran mini yang digelar Kemenag Aceh memberikan penjelasan seputar fenomena Gerhana Matahari Cincin. Warga juga berebutan menggunakan teleskop dan kacamata khusus yang disediakan di lokasi untuk melihat gerhana. Warga diajak menikmati fenomena alam tersebut sambil berzikir.
ADVERTISEMENT
Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Aceh, beberapa yang lalu sudah membuat imbauan agar warga Aceh melaksanakan salat sunat kusuf pada saat terjadi fenomena gerhana matahari cincin menyapa Aceh. Pemantauan gerhana matahari cincin di Aceh dipusatkan di Simeulue.
Kakanwil Kemenag Aceh, M Daud Pakeh, menyampaikan selain Simeulue, gerhana matahari cincin di Aceh juga terlihat di Aceh Singkil. Sementara 21 kabupaten/kota lainnya di Aceh akan terjadi gerhana matahari sebagian.
"Pelaksanaan salat sunat kusuf dipusatkan di Masjid Baiturrahman Simeulue secara berjamaah. Dan yang bertindak sebagai khatib Dr. H. Suhrawardi Ilyas," ujar Daud.
Warga bersiap melaksanakan salat sunat kusuf. Foto: Husaini Ende/acehkini
Menurutnya, karena selain sebagai salah satu fenomena alam, gerhana matahari juga salah satu karunia Allah bagi hamba nya.
ADVERTISEMENT
"Menyambut tanda tanda kebesaran Allah ini kita dianjurkan untuk melakukan salat kusuf, berzikir dan bersedekah," sebutnya.
Pada pemantauan gerhana matahari cincin di Simeulue, Kemenag Aceh menyediakan 10 teleskop dan 500 kacamata khusus bagi masyarakat yang ingin menyaksikan langsung di depan masjid Baiturrahmah.
"Kita melakukan pemantauan di sini karena memang ada sesuatu yang lebih. Berbagai persiapan telah kita lakukan jauh-jauh hari, mudah-mudahan cuacanya bagus dan tidak ada kendala apa pun, sehingga kita bisa menyaksikan salah satu karunia Allah ini," ujarnya.
Sementara itu, berdasarkan data tim falakiyah kanwil Kemenag Aceh, gerhana matahari secara keseluruhan diperkirakan akan terjadi sekira pukul 10.08-13.56 WIB atau sekira 3 jam 45 menit 52 detik.
Teleskop yang digunakan untuk memantau gerhana di Simeulue, Aceh. Foto: Husaini Ende/acehkini
Untuk kawasan Simeulue, gerhana matahari akan dimulai 10.07.06 WIB. Sementara gerhana matahari cincin terjadi pada pukul 11.53.51 WIB. Puncak cincin pukul 11.55.20 WIB dan akhir cincin pukul 11.56.54 WIB dan akhir gerhana pukul 12.54.38 WIB.
ADVERTISEMENT
Sementara di kawasan Aceh Singkil gerhana mulai terjadi pada pukul 10.10.25 WIB. Kemudian gerhana cincin terjadi pukul 11.59.27 WIB, puncak cincin pada pukul 12.00.33 WIB, akhir cincin pada pukul 12.01.40 WIB dan akhir gerhana pada pukul 13.59.33 WIB. []