Seorang Bocah Meninggal Terseret Banjir di Aceh Timur

Konten Media Partner
5 Desember 2020 18:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim penyelamat saat evakuasi jenazah korban banjir di Aceh Timur. Foto: Polsek Nurussalam
zoom-in-whitePerbesar
Tim penyelamat saat evakuasi jenazah korban banjir di Aceh Timur. Foto: Polsek Nurussalam
ADVERTISEMENT
Seorang bocah berusia 14 tahun meninggal dunia usai tenggelam karena terseret banjir di Desa Mesjid, Kecamatan Nurussalam, Kabupaten Aceh Timur, Aceh, Sabtu (5/12). Sedangkan seorang bocah lainnya berusia 13 tahun yang turut terseret air luapan berhasil diselamatkan.
ADVERTISEMENT
"Dua orang tenggelam warga Desa Mesjid akibat terbawa arus banjir sekitar pukul 10.00 WIB," kata Kepala Polsek Nurussalam, Iptu Abdullah, kepada jurnalis, Sabtu (5/12).
Abdullah menjelaskan dua bocah itu melewati arus banjir dengan tujuan ke arah masjid. Ketika melintasi arus banjir yang deras, dua bocah itu kemudian hanyut terseret arus.
"Saat kedua korban hanyut ada warga yang melihatnya, warga tersebut langsung berlari dan berenang untuk melakukan pertolongan," tutur Abdullah.
Abdullah menyebut warga hanya berhasil menyelamatkan seorang bocah berusia 13 tahun. Sedangkan seorang lagi tenggelam dan menghilang dalam arus banjir.
Masyarakat dibantu aparat kemudian mencari korban yang hilang tersebut. "Korban ditemukan pukul 15.10 WIB dengan keadaan sudah tidak bernyawa, kemudian korban langsung diserahkan kepada keluarga korban guna untuk dikebumikan," sebutnya.
ADVERTISEMENT
Banjir di Kabupaten Aceh Timur diakibatkan hujan deras dan meluapnya sungai, hingga sejumlah desa dalam 15 kecamatan tergenang. Badan Penanggulangan Bencana Aceh mencatat ribuan warga mengungsi dan 3 jembatan rusak berat. Saat ini banjir makin meluas dan ketinggian genangan bertambah. []
Banjir di Aceh Timur. Dok. BPBA