news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sepekan Terakhir, Aceh Dilanda Karhutla 111 Hektare di 10 Kabupaten

Konten Media Partner
9 Juli 2019 17:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas memadamkan api kebakaran lahan di kawasan Aceh Barat. Foto: Dok. BPBA
zoom-in-whitePerbesar
Petugas memadamkan api kebakaran lahan di kawasan Aceh Barat. Foto: Dok. BPBA
ADVERTISEMENT
Sudah sepekan terakhir kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) melanda 23 kecamatan di 10 kabupaten, Provinsi Aceh. Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) mencatat kebakaran seluas 111,04 hektare.
ADVERTISEMENT
Kepala BPBA, Teuku Ahmad Dadek, menuturkan hingga Selasa (9/7), petugas berhasil memadamkan 90 persen kebakaran atau di sembilan kabupaten. Sementara di Kabupaten Aceh Barat, petugas masih berupaya melakukan pemadaman. "Satu kabupaten lagi diupayakan," kata dia, kepada jurnalis.
Dadek merincikan, sepuluh kabupaten yang dilanda karhutla, yaitu Kabupaten Nagan Raya, di 4 kecamatan, Kuala Pesisir, Tripa Makmur, Tadu Raya, dan Darul Makmur. Lahan yang terbakar seluas 32,5 hektare dan api sudah dipadamkan.
Kemudian di Kabupaten Bener Meriah, melanda Kecamatan Timang Gajah, seluas 1,4 hektare. Kondisi terkini kebakaran sudah dipadamkan. Selanjutnya di Kabupaten Aceh Barat Daya, melanda Kecamatan Babahrot, seluas 3 hektare. Api sudah berhasil dipadamkan.
Bekas kebakaran lahan di Lembah Seulawah, Aceh Besar. Foto: Dok. BPBA
Sementara di Kabupaten Aceh Besar, kebakaran melanda lima kecamatan, yaitu Lhong, Mesjid Raya, Lembah Seulawah, Peukan Bada, dan Leupung. Kondisi kebakaran seluas 19 hektare sudah dipadamkan.
ADVERTISEMENT
Kemudian di Kabupaten Aceh Selatan, karhutla melanda Kecamatan Bakongan, seluas 3,5 hektare. Saat ini kondisi kebakaran sudah dipadamkan. Selanjutnya di Kabupaten Aceh Jaya, karhutla seluas 2 hektare terjadi di empat kecamatan, yakni Panga, Setia Bakti, Mesjid Raya, dan Teunom.
Di Kabupaten Aceh Tengah, karhutla seluas satu hektare melanda Kecamatan Linge. Selain itu, karhutla di Kabupaten Gayo Lues, melanda Kecamatan Blangkejeren, seluas satu hektare.
Asap kebakaran lahan di kawasan Kabupaten Nagan Raya. Foto: Dok. BPBA
Selanjutnya di Kabupaten Aceh Singkil, karhutla melanda Kecamatan Gunung Meriah, seluas 4 hektare. Api sudah berhasil dipadamkan.
Sementara karhutla yang paling luas melanda Kabupaten Aceh Barat di empat kecamatan, yakni Johan Pahlawan, Samatiga, Woyla Barat, dan Meurebo. Di empat kecamatan di Aceh Barat, kebakaran lahan seluas 45 hektare. "Di Aceh Barat, pemadaman masih terus dilakukan dikarenakan cakupan wilayah terus bertambah dan mendekati pemukiman warga," terang Dadek.
ADVERTISEMENT
Petugas terus berupaya melakukan pemadaman api. Dadek menyebutkan, kendala petugas di lapangan yaitu kekurangan pompa apung atau pompa tekanan tinggi portabel sebanyak 10 unit, selang sebanyak 50 gulung, alat-alat pemukul api, dan cairan peresap. []
Reporter: Habil Razali