Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Mewujudkan Pemenuhan Hak Anak Desa Kedungmulyo Lewat Pengenalan KIA
20 Agustus 2024 14:51 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Adelia Ayu Rahmadina Putri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Desa Kedungmulyo, 11 Agustus 2024 – Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya perkumpulan Ibu Arisan RT 4, Desa Kedungmulyo, Kecamatan Kemusu, Boyolali akan pentingnya kepemilikan Kartu Identitas Anak (KIA) untuk pemenuhan hak konstitusional anak, Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2023/2024, jurusan Administrasi Publik melakukan kegiatan pengenalan Kartu Identitas Anak (KIA).
ADVERTISEMENT
KIA atau Kartu Identitas Anak sendiri merupakan program yang diluncurkan oleh Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Ditjen Dukcapil) sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 2 tahun 2016 tentang Kartu Identitas Anak. KIA sebagai identitas resmi anak yang menjadi bukti diri anak yang berusia kurang dari 17 tahun, belum menikah dan diterbitkan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten/Kota.
Kegiatan yang dilaksanakan di rumah Bapak Jamadi selaku ketua RT 4 Desa Kedungmulyo ini dilatar belakangi karena masih ditemukannya hambatan terkait KIA, meskipun program nasional ini telah diluncurkan sejak bulan November 2017 di Kabupaten Boyolali dan memperoleh respon positif masyarakat.
Hambatan tersebut disampaikan Bapak Hartono selaku Kepala Desa Kedungmulyo yang mengatakan bahwa kepemilikan Kartu Identitas Anak (KIA) di Desa Kedungmulyo masih tergolong rendah. Selain itu, salah satu masyarakat RT 4/RW 1, Desa Kedungmulyo juga mengaku bahwa dirinya belum memahami secara pasti mengenai manfaat dari KIA.
ADVERTISEMENT
Kegiatan pengenalan KIA pada perkumpulan Ibu Arisan RT 4/RW 1, Desa Kedungmulyo dibawakan oleh pemilik program kerja yaitu Adelia Ayu Rahmadina Putri. Dalam kegiatan ini, pemilik program kerja mula-mula menyampaikan materi terkait pengertian, manfaat, syarat pembuatan, alur pembuatan dan contoh dari KIA, kemudian dilanjutkan dengan pembagian leaflet yang berisi informasi terkait materi yang disampaikan guna membantu masyarakat untuk semakin memahami KIA.
Pada pelaksanaannya, kegiatan ini berjalan dengan lancar dan memperoleh respon positif dari perkumpulan Ibu Arisan RT 4/rw 1, Desa Kedungmulyo. Mereka mengaku terbantu dengan informasi yang disampaikan dan diharapkan setelah kegiatan ini berlangsung, nantinya masyarakat khususnya perkumpulan Ibu Arisan RT 4/RW 1, Desa Kedungmulyo semakin memahami sekaligus menyadari akan pentingnya KIA dan bagi yang belum memiliki KIA, agar segera membuatkan anaknya KIA.
ADVERTISEMENT
Penulis : Adelia Ayu Rahmadina Putri - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Dosen Pembimbing : Dr. Ir. Dwi Haryo Ismunarti M.Si.