Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Jepang dan Disabilitas
29 September 2022 22:00 WIB
Tulisan dari Ade Saikhu Sya'Ban tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jepang adalah cerminan masa depan bagi beberapa orang, hal ini tidak lain karena kemajuan teknologi yang sangat maju dan serba praktis. Namun apakah kita pernah memikirkan bagaimana kehidupan orang Jepang yang memiliki keterbatasan ?, topik yang menarik untuk dibahas dan juga dapat membuka mata kita bagaimana kehidupan disabilitas di negara matahari terbit Jepang.
ADVERTISEMENT
Kita mulai dari bagaimana fasilitas yang disediakan oleh pemerintah Jepang untuk para penyandang disabilitas. Jepang sendiri memiliki fasilitas cukup lengkap untuk memberikan aksebilitas untuk para penyandang disabilitas untuk melakukan kegiatan sehari-hari, dari hal kecil yang bisa dilihat adalah dari transportasi, Jepang merupakan negara yang memiliki tingkat mobilitas yang tinggi yang kebanyakan bertumpu pada kegiatan yang membutuhkan tranportasi kereta, di Jepang sendiri kereta yang ada di sana di desain ramah terhadap disabilitas, tidak seperti di Indonesia yang harus naik tangga yang cukup tinggi untuk masuk ke kereta, di Jepang cara masuk kereta sangatlah mudah karena jalan masuk kereta dan tempat berdiri para penumpang rata dengan lantai kereta, hal ini memudahkan untuk para penyandang disabilitas yang dalam menjalani hari-harinya khusunya para pemakai kursi roda atau tongkat. Hal ini juga berlaku juga untuk tangga ketika ingin naik lantai dalam gedung, kebanyakan gedung di Jepang difasilitasi dengan lift khusus untuk para penyandang disabilitas, hal ini sangat membantu dalam memudahkan mobilitas para penyandang disabilitas, selain transportasi yang mudah dan lift prioritas di setiap gedung, ada banyak hal lain yang dapat membantu mempermudah kehidupan para penyandang disabilitas, seperti adanya toilet khusus untuk disabilitas, tempat duduk prioritas di tiap transportasi umum, akses masuk gedung yang ramah dengan kursi roda dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Di bidang pendidikan pemerintah Jepang juga memperhatikan dengan serius terhadap pendidikan para penyandang disabilitas, sekolah umum di sana juga ramah murid disabilitas, dari jalan masuk ke sekolah dan gedung-gedung sekolah yang mudah karena tersedia jalan khusus untuk penyandang disabilitas. Selain sekolah umum ada juga sekolah khusus untuk penyandang disabilitas, para guru di sana juga terlatih untuk mengajar dan menangani para murid yang berkebutuhan khusus, sekolah khusus ini juga ada tingkatan tergantung seberapa parah disabilitas yang disandang.
Di bidang pendidikan, pemerintah Jepang juga memperhatikan sektor ketenagakerjaan, Jepang merupakan negara yang minim akan sumber daya alam yang dimilikinya namun Jepang memliki sumber daya manusia yang unggul, hal ini tidak lepas akan peran pemerintah dan juga jiwa masyarakat Jepang yang memiliki etos kerja yang tinggi. khususnya untuk para penyandang disabilitas, pemerintah Jepang memiliki peraturan yang menguntungkan untuk para penyandang disabilitas bila berkerja, karena setiap perusahan yang memperkerjakan para penyandang disabilitas akan mendapat bonus dari pemerintah, untuk lebih jelasnya telah tertulis pada Shougaisha Koyou no Sokushin nado ni Kansuru Houritsu (障害者の雇用の促進等に関する法 律)tentang pemberdayaan para penyandang disabilitas , hal ini pastinya membuat peluang kerja para penyandang disabilitas terbuka lebar dan membuat mereka lebih mandiri dalam menjalani kehidupan.
ADVERTISEMENT
Hal yang menarik selain fasilitas yang memadai adalah adanya anjing-anjing pintar yang dapat membantu para penyandang disabilitas untuk melakukan aktivitas sehari-hari, anjing-anjing ini sudah dilatih dengan professional untuk membantu para penyandang disabilitas untuk mempermudah kehidupan mereka.
Di Jepang anjing pembantu disabilitas dibagi menjadi 3 macam yaitu 盲導犬 Anjing pemandu tunanetra, 介助犬 Anjing pelayan untuk orang disabilitas, 聴導犬 Anjing bantuan pendengaran. seperti artinya para anjing-anjing ini memiliki tugas seperti namanya, para anjing-anjing ini siap membantu para penyandang disabilitas untuk membantu dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Para anjing pembatu ini telah diatur dalam undang-undang yang telah sah dan juga para penyandang disabilitas yang memakai jasa anjing pembantu ini harus menaati segala peraturan yang telah tertulis pada undang-undang.
ADVERTISEMENT
Selain itu hal yang bisa membuat salut pada Jepang dalam pengurusan para penyandang disabilitas yang tinggal di Jepang adalah bagaimana pemerintah senantiasa tetap melindungi hak-hak mereka dalam menjalani hidup, hal ini membuat tingkat diskriminasi terhadap orang disabilitas sangatlah kecil.
Jepang adalah tempat yang ramah disabilitas para penyandang disabilitas di sana dapat bermobilitas dengan mudah disana. Diharapkan dengan perhatian pemerintah dan juga kesadaran masyarakat di Jepang akan kepedulian kepada penyangang disabilitas dapat dicontoh juga di Indonesia.