Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
LG G6 Bisa Dipesan di Indonesia, Harga Rp 10 Juta
20 April 2017 13:44 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
ADVERTISEMENT

Ponsel jagoan LG di tahun ini resmi masuk Indonesia pada Kamis (20/4). Melalui LG G6, perusahaan asal Korea Selatan tersebut hendak menebus dosa LG G5 di tahun lalu yang konsep modularnya gagal menarik simpati.
Di Indonesia, LG membuka pre-order G6 sejak 21 April 2017 selama 10 hari di 17 situs web e-commerce dan 8 toko offline, dengan harga Rp 10 juta. Sejauh ini belum diketahui kapan produk tersebut akan dikirim ke konsumen dan tersedia secara luas.
Ada faktor "wow" yang melekat pada LG G6 karena ia adalah ponsel pertama yang diumumkan ke publik dengan desain layar panjang, lalu mengusung aspek rasio 18:9 yang terbilang baru dalam industri ponsel. Desain ini menantang tren ponsel sebelumnya yang mengusung aspek rasio 16:9.
Layar G6 sendiri memakai ukuran 5,7 inci resolusi 2880 x 1440 pixel. Layar ini memakan 80 persen permukaan depan ponsel G6.
Baca juga: Ponsel Anti-Mainstream LG G6 dengan Layar 18:9
Layar yang panjang tersebut bukan cuma asyik jika digunakan untuk main game atau menonton video, tetapi LG juga merancangnya agar bisa membuka dua aplikasi sekaligus dalam satu layar dan tentu saja lebih mantap jika diposisikan horizontal.
Sudah ada beberapa aplikasi garapan LG yang sengaja dirancang untuk membuka dua aplikasi sekaligus, misalnya Mail dan Calendar. Akan tetapi, masih ada tantangan besar dalam mengoptimalkan layar G6 karena banyak aplikasi pihak ketiga yang belum mendukung aspek rasio lebih luas. Kebanyak aplikasi sekarang hanya mendukung aspek rasio maksimal 16:9. Butuh perjuangan keras bagi LG untuk memaksa pengembang aplikasi mengoptimalkan aspek rasio 18:9.
LG G6 merupakan ponsel perdana LG seri G yang mengusung kemampuan tahan air dan debu, dengan sertifikat IP68. Demi mengejar desain tahan air macam ini, LG membuat baterai G6 tidak bisa dilepas-pasang. Baterainya sendiri mengusung kapasitas 3300 mAh yang bisa diisi 100 persen dalam waktu 96 menit.
ADVERTISEMENT

Satu-satunya kesamaan yang dimiliki G6 dengan G5, adalah pendekatan pada sistem kamera yang memakai kamera ganda di bagian belakang. Keduanya memakai sensor 13 megapixel Sony IMX258 Tipe 1/3.06. Satu lensa untuk mengambil gambar secara normal dengan bukaan f/1.8, dan lensa lain untuk mengambil sudut pandang lebar bukaan f/2.4. Sementara kamera depannya memakai sensor 5 megapixel dengan kemampuan merekam video 1080p.
Baca juga: Membandingkan Samsung Galaxy S8 vs LG G6 vs Sony Xperia XZ Premium
Bergerak ke ranah spesifikasi teknis, ponsel G6 ini bisa dibilang biasa saja karena LG masih mempercayakan unit prosesor pada Qualcomm Snapdragon 821. Ini memang prosesor flagship yang dimiliki Qualcomm, tetapi di tahun 2016 lalu. Ponsel premium tahun 2017 pasti akan menjatuhkan pilihannya ke Snapdragon 835.
Spesifikasi lain yang mendukung performa G6 adalah keberadaan RAM 4 GB, memori internal 64 GB, dan punya fitur Dual SIM di mana slot SIM kedua bisa diganti jadi tempat MicroSD hingga 256 GB.
Semua itu berjalan dengan sistem operasi Android 7.0 (Nougat), yang dijanjikan oleh LG bakal terus dapat pembaruan. Keunikan lain yang dimiliki oleh G6, adalah keberadaan Google Assistant yang sebelumnya terbatas hanya ada di ponsel Google Pixel.
Spesifikasi LG G6
- CPU Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821 quad-core (2x2.35 GHz Kryo & 2x1.6 GHz Kryo)
- Storage 32/64 GB, slot MicroSD 256 GB
- GPU Adreno 530
- RAM 4 GB
- Layar 5,7 inci IPS LCD resolusi 1440 x 2880 pixel
- Sistem operasi Android v7.0 (Nougat) / LG UX 6.0 UI
- Kamera belakang 13 MP (f/1,8, OIS, 3-axis) + 13 MP (f2.4), autofokus, LED flash
- Kamera depan 5 MP, f/2,2 dan 1080p
- Jaringan GSM/HSPA/LTE
- Single SIM / Dual SIM
- Dimensi 148.9 x 71.9 x 7.9 mm
- Bobot 163 g
- USB Type-C 1.0
- IP68
- Baterai Li-Ion 3300 mAh non-removable
ADVERTISEMENT