Konten dari Pengguna

Vespa World Days 2022 Bali: Acara Internasional Vespa Pertama Kali di Luar Eropa

adityagerald
Mahasiswa Hubungan Internasional UPN Veteran Jawa Timur
24 Juni 2022 19:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari adityagerald tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Oleh :
M Aditya Gerald / Mahasiswa Hubungan Internasional UPN Veteran Jawa Timur
ADVERTISEMENT
Booth Vespa World Days Bali 2022 di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai (Sumber : Dokumen Pribadi)
Bali merupakan salah satu surga dunia bagi wisatawan lokal maupun mancanegara, Bali sendiri tidak pernah berhenti untuk memberikan kejutan dalam wisata dan budayanya. Tempat - tempat wisata Bali yang populer seperti Pantai Kuta, Pantai Pandawa, Garuda Wisnu Kencana (GWK), Pura Tanah Lot, dan masih banyak lagi. Selain pariwisata dan budayanya, Bali juga terkenal akan kuliner yang terkenal lezat seperti ayam betutu, nasi jingo, nasi campur Bali, dan lain lain. Dengan banyaknya hal yang menarik di dalam Pulau Dewata maka tidak jarang Bali sering mendapatkan penghargaan nasional maupun internasional dalam sektor pariwisata. Bagi masyarakat Bali kekayaan pulau Bali merupakan anugerah dari Tuhan.
Ketika melihat pantai hal yang identik adalah pasir, pohon kelapa, laut, dan vespa. Vespa dan pantai merupakan hal yang saling berkaitan, di Bali banyak sekali masyarakat menggunakan vespa karena berkendara menggunakan vespa ketika menyisiri pantai merupakan salah satu hal yang sangatlah keren untuk dilakukan dalam hidup. Tidak jarang masyarakat Bali menyediakan penyewaan Vespa bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Acara tahunan Vespa World Days merupakan acara vespa internasional terbesar di dunia dan acara VWD selalu diadakan di Benua Eropa, acara tersebut selalu ramai akan masyarakat vespa diseluruh dunia. Akan tetapi, pada akhirnya tahun 2022 merupakan tahun di mana Vespa World Days diadakan diluar Eropa untuk pertama kalinya dan Bali merupakan tuan rumah Vespa World Days, pada awalnya Vespa World Day Bali akan diadakan pada tahun 2020 akan tetapi pandemi Covid-19 membuat acara tersebut terpaksa diundur.
ADVERTISEMENT
Pintu masuk Pantai Pandawa saat Vespa world Days Bali 2022 (Sumber : Dokumen Pribadi)
Vespa World Days 2022 diadakan pada 9 – 12 Juni 2022 di Bali, VWD diadakan dan dibagi menjadi 2 tempat yaitu untuk pengunjung registrasi dan non registrasi. Untuk pengunjung registrasi VWD diadakan Peninsula Island, Nusa Dua Bali sedangkan untuk pengunjung non registrasi diadakan di kawasan Pantai Pandawa Bali. Vespa World Days 2022 Bali kali ini merupakan sesuatu yang spesial dikarenakan untuk pertama kalinya acara terbesar vespa tersebut diadakan di luar Benua Eropa dan juga untuk pertama kalinya acara vespa tersebut diadakan lagi setelah adanya pandemi Covid-19. Event internasional tersebut mempunyai schedule yang menarik selama 3 hari tersebut seperti Talk Show, Game Vespa Drag Slow, Barong Bali, DJ Performance, Fire Works, Gala Dinner, dan tidak lupa dengan adanya guest star yaitu SLANK band yang cukup melegenda di Indonesia dan juga band yang identik dari motor vespa. Sayangnya pada event VWD kali ini salah satu schedule yaitu Ride Out tidak bisa dilaksanakan karena adanya beberapa kendala.
ADVERTISEMENT
Vespa World Days Bali 2022 di Pantai Pandawa (Sumber : Dokumen Pribadi)
"Lihatlah disekeliling kalian, [acara] ini jauh lebih baik daripada di Eropa" kata Martin Stift eks ketua Vespa World Club yang ikut hadir dalam acara VWD Bali 2022. Lebih dari 8000 pengunjung yang berasal lebih dari 20 negara menghadiri acara tahunan tersebut, selain itu tingkat komunitas vespa di Indonesia juga termasuk sangat tinggi karena Indonesia sendiri merupakan negara pecinta vespa. Seluruh masyarakat pecinta vespa di Indonesia sangat menunggu dan tertarik akan event ini, “ VWD itu merupakan event terbesarnya vespa, jarang banget di luar Eropa selain itu baru pertama ini ada event vespa sejak adanya pandemi dan apalagi Bali yang menjadi lokasinya” kata Prima seorang Scooterist yang berasal dari Surabaya. Beberapa artis ataupun tokoh nasional juga ikut menghadiri event tersebut seperti Atta Halilintar, Vino G Bastian, Uus, Menteri BUMN Erick Thohir, dan masih terdapat lagi tokoh papan atas Indonesia yang ikut menghadiri Vespa World Day 2022.
ADVERTISEMENT
Acara ini menyajikan booth - booth seperti jual beli vespa, spare part vespa, helm keren berstandar SNI, dan juga official merchandise Vespa World Days 2022. Para pengunjung menikmati acara dan booth yang ada disana, selain itu juga acara tersebut juga meningkatkan pendapatan UKM dan sektor pariwisata disana. Jauh sebelum datangnya hari event dimulai hotel didaerah Kuta, Legian, Nusa Dua telah banyak di pesan untuk tanggal 9 – 12, selain itu persewaan vespa juga full booked selama acara tersebut.
Mahasiswa Hubungan Internasional UPN ‘Veteran’ Jawa Timur, dibawah bimbingan Dosen Mata Kuliah Pariwisata Internasional dan Ekonomi Kreatif, Resa Rasyidah, S.Hub. Int, M.Hub, Int. dan Praja Firdaus Nuryanda, S.Hub. Int, M.Hub. Int.
ADVERTISEMENT