Konten dari Pengguna

Revitalisasi Pojok Baca, Langkah Nyata KKN UNDIP untuk Literasi Siswa!

Tuti Agus Setiani
Mahasiswa Universitas Diponegoro
10 Februari 2025 14:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tuti Agus Setiani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Program Multidisiplin KKN TIM I UNDIP oleh Tuti Agus Setiani prodi Akuntansi

ADVERTISEMENT
Cempereng, Kecamatan Kandeman (10/02/2025) – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan literasi di kalangan siswa, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) TIM I Universitas Diponegoro (UNDIP) mengadakan program optimalisasi pojok baca di SDN Cempereng. Program ini difokuskan pada kelas 4 dan 5 SDN Cempereng guna menciptakan lingkungan belajar yang lebih kondusif serta membiasakan anak-anak untuk gemar membaca sejak dini.
Sumber: Dokumentasi Pengecatan Program Multidisiplin Pojok Baca KKN TIM I Undip 2025
zoom-in-whitePerbesar
Sumber: Dokumentasi Pengecatan Program Multidisiplin Pojok Baca KKN TIM I Undip 2025
Kurangnya akses terhadap bahan bacaan yang menarik dan variatif sering kali menjadi hambatan dalam meningkatkan literasi anak. Oleh karena itu, mahasiswa KKN TIM I UNDIP berinisiatif untuk mengembangkan pojok baca dengan menyediakan berbagai buku bacaan yang edukatif, menarik, dan sesuai dengan usia siswa. Selain itu, mereka juga mendesain area pojok baca agar lebih nyaman dan menyenangkan bagi anak-anak.
ADVERTISEMENT
Sebagai bagian dari optimalisasi pojok baca, mahasiswa KKN juga melakukan pengecatan ulang area pojok baca agar tampil lebih menarik dan nyaman bagi siswa. Proses pengecatan ini berlangsung selama beberapa hari dan mencapai tahap finalisasi pada hari Minggu, 9 Februari 2025. Pada tanggal 10 Februari 2025, pojok baca yang telah diperbarui secara resmi disahkan oleh Kepala Sekolah SDN Cempereng sebagai bagian dari fasilitas sekolah yang mendukung peningkatan literasi siswa.
Sumber: Dokumentasi Penyerahan Buku Program Multidisiplin KKN TIM I UNDIP kepada Kepala Sekolah SDN Cempereng dari Tuti Agus Setiani (Akuntansi/FEB)
Salah satu siswa SDN Cempereng, Wahid, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas program ini. “Saya sangat senang dengan adanya optimalisasi Pojok Baca dikelas 5. Terima kasih kakak KKN TIM I UNDIP,” ujarnya.
Sumber: Foto Bersama dengan Siswa SDN Cempereng dan Penyerahan Buku untuk SDN Cempereng Sebagai Optimalisasi Program Multidisiplin Pojok Baca
Dengan adanya optimalisasi pojok baca ini, diharapkan siswa SDN Cempereng semakin terdorong untuk menjadikan membaca sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari. Mahasiswa KKN TIM I UNDIP berkomitmen untuk terus mendukung upaya peningkatan literasi di kalangan anak-anak melalui pendekatan yang menyenangkan dan inovatif.
ADVERTISEMENT