Mengenal Strategi dan Jenis Pemasaran Bisnis ke Bisnis

Aldi Abilawa
Mahasiswa Pascasarjana Program Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Konten dari Pengguna
25 Juli 2022 16:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Aldi Abilawa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
source: Unsplash special thanks to Joshua Rodriguez
zoom-in-whitePerbesar
source: Unsplash special thanks to Joshua Rodriguez
ADVERTISEMENT
Pemasaran tidak hanya dilakukan ke pelanggan secara langsung, akan tetapi juga bisa dilakukan antar bisnis. Maraknya usaha yang menyasar konsumen secara langsung, membuat banyak orang masih belum memahami keberadaan usaha antar bisnis. Pasar bisnis ke bisnis terdiri dari semua organisasi yang memperoleh barang dan jasa yang digunakan dalam produksi produk atau jasa lain yang dijual, disewakan, atau dipasok kepada orang lain. Dengan demikian semua perusahaan atau organisasi yang memasok suatu komponen ke perusahaan lain juga termasuk dalam pasar bisnis ke bisnis. Beberapa industri seperti pertambangan, konstruksi, pertanian, perikanan, instansi keuangan, dan energi, lebih banyak terlibat di pasar bisnis ke bisnis.
ADVERTISEMENT
Pada umumnya terdapat tiga jenis pasar bisnis ke bisnis. Masing-masing memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Tipe-tipe pasar bisnis ke bisnis diantaranya:
ADVERTISEMENT
Demikian macam-macam jenis pasar bisnis ke bisnis. Ada pasar bisnis yang berusaha memenuhi kebutuhan industri, ada yang berusaha memenuhi kebutuhan pemasar dan ada juga yang memenuhi kebutuhan instansi pemerintah sebagai pelayanan masyarakat. Masing-masing jenis tentunya memiliki karakteristik dan target konsumennya yang beragam.