Konten dari Pengguna

Memupuk Kebersamaan dan Pengembangan Diri Melalui Ospek PATRIBERA 2024

Amanda Sabela
mahasiswa upnvj
17 Agustus 2024 21:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Amanda Sabela tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Memupuk Kebersamaan dan Pengembangan Diri Melalui Ospek PATRIBERA 2024
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Ospek, atau Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus, merupakan momen penting dalam kehidupan mahasiswa baru. Kegiatan ini dirancang untuk memperkenalkan mahasiswa pada lingkungan kampus serta membekali mereka dengan keterampilan dan pengetahuan yang akan berguna selama menjalani masa studi. Lebih dari sekadar kegiatan formal, ospek adalah kesempatan berharga untuk membangun kebersamaan, memupuk semangat persaudaraan, dan mengembangkan diri.Patribera 2024 telah menyediakan itu semua. Dengan segala materi serta keseruan yang tiada tandingnya, Patribera 2024 sukses melakukan ospek yang sangat luar biasa.
Memupuk Kebersamaan dan Pengembangan Diri Melalui Ospek PATRIBERA 2024 (1)
zoom-in-whitePerbesar
Pada hari pertama PKKMB, mahasiswa baru disambut dengan tangan terbuka oleh para panitia dan senior. Dimulai dari baris untuk masuk tribbun hingga berada di dalamnya, senior merangkul para mahasiswa baru agar semua acara berjalan lancar. Pada hari pertama ini mahasiswa mendapatkan beberapa materi dari Prof. Dr. H. Mohammad Mahfud Mahmodin, S.H., S.U, M.I.P selaku Menteri Menkopolhukam, Yustinus Prastowo selaku Staf khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis, Prof. Dr. Ir. Sri Suning Kusumawardani selaku Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemdikbudristek, Fanny Verona selaku Country Manager Line Indonesia, Mulawarman selaku Head of Corporate Affairs Region GoTo, Irvan Susandy selaku Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa, Ricky Boi Permata selaku Co-Fpunder & COO PT Trimegah Karya Pratama Tbk, Olivia louise selaku Financial Expert CNBC Indonesia, dan Mr. Changkun Shin selaku President Director PT Kiwoom Sekuritas Indonesia.
ADVERTISEMENT
Pada hari kedua PKKMB, mahasiswa kembali mendapat materi bermanfaat dari beberapa pembicara. Beberapa di antaranya adalah, Jovial Da Lopez selaku Conten Creator & Chief Creative Officer Narasi, Liza Marielly Djaprie, M. Psl selaku Clinical Psychologist-Hypnotherapist, Dr. Erniwati Lestari selaku Deputy for Rehabilitation, NNB Indonesia, dan Ananta Rispo. Para pembicara ini tidak hanya memberikan wawasan berharga, tetapi juga membangkitkan semangat dan motivasi para mahasiswa untuk menghadapi tantangan di masa depan.
Salah satu highlight dari PKKMB adalah sesi motivasi yang menghadirkan alumni sukses dan pembicara inspiratif. Mereka berbagi pengalaman dan memberikan wawasan tentang bagaimana menghadapi tantangan selama kuliah serta memanfaatkan setiap peluang yang ada. Mendengarkan kisah nyata dari orang-orang yang telah melewati masa-masa serupa memberikan dorongan semangat dan inspirasi bagi mahasiswa baru untuk berprestasi.
ADVERTISEMENT
Patribera 2024 juga menekankan pentingnya pengembangan diri melalui keterlibatan dalam kegiatan organisasi dan komunitas kampus. Mahasiswa baru diperkenalkan pada berbagai unit kegiatan mahasiswa yang bisa mereka ikuti, seperti olahraga, seni, bela diri, forum, keagamaan, minat bakat, dan badan semi otonom. Keterlibatan ini tidak hanya memperkaya pengalaman selama kuliah, tetapi juga membantu dalam pengembangan keterampilan non-akademis yang penting untuk dunia kerja.
Sebagai puncak acara PKKMB kali ini, Patribera 2024 mengundang band HIVI! yang berhasil memeriahkan suasana dan memberikan hiburan luar biasa bagi seluruh mahasiswa. Kehadiran mereka menjadi momen yang sangat dinanti-nantikan dan menutup rangkaian kegiatan dengan penuh semangat dan kebahagiaan.
Kesuksesan PKKMB UPNVJ 2024 ini tidak terlepas dari dukungan berbagai sponsor, termasuk Kementerian Keuangan, Ojek, BNI, Penerbit Erlangga, Emina, Wardah, Kahf, Promag, Kiwoom Sekuritas, BSI, Efekto, Line Goks!, Mandiri, Holland Bakery, BTN, dan Vica. Dukungan mereka sangat berharga dalam mewujudkan rangkaian acara yang inspiratif dan bermanfaat bagi seluruh mahasiswa.
ADVERTISEMENT
Secara keseluruhan, Patribera 2024 adalah pintu gerbang menuju kehidupan kampus yang menyenangkan dan produktif. Dengan fokus pada pengenalan, pengembangan diri, dan kebersamaan, kegiatan ini memberikan landasan yang kuat bagi mahasiswa baru untuk memulai perjalanan akademis mereka dengan penuh percaya diri dan antusiasme.