Konten Media Partner

Harga Tiket Pesawat Ambon Mahal Karena Penerbangan Berkurang

2 Desember 2018 20:18 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Harga Tiket Pesawat Ambon Mahal Karena Penerbangan Berkurang
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Ambon,-Frekuensi sejumlah maskapai penerbangan ke Maluku, belakangan ini berkurang akibat sedikitnya jumlah penumpang. Kondisi ini berimbas terhadap naiknya harga tiket jauh dari biasanya.
ADVERTISEMENT
Kepala Humas Bandara Pattimura, Adi Heriyanto, menyebutkan, ada beberapa maskapai yang mengurangi jumlah penerbangan ke Kota Ambon sejak bulan Oktober lalu.
"Kurang lebih ada tiga jadwal penerbangan yang ditutup karena jumlah penumpang sampai saat ini belum terlalu banyak," ungkapnya.
Adi menyampaikan, biasanya frekuensi penumpang akan mulai meningkat saat pertengahan bulan Desember.
"Biasanya akan mulai ramai mulai tanggal 15 Desember ke atas, dan jumlah penerbangan akan kembali beroperasi seperti biasa," tuturnya.
Dia katakan, untuk kenaikan harga tiket pesawat saat ini tidak disebabkan akibat banyaknya penumpang, namun karena beberapa jadwal penerbangan yang ditutup.
"Saat ini banyak yang mengira harga pesawat naik karena sudah high season maupun banyaknya penumpang, tetapi karena ada beberapa jadwal yang tutup sehingga kuota tiket tidak terlalu banyak," tandasnya.(Tiara Salampessy)
ADVERTISEMENT