Konten dari Pengguna

Mata Garuda Maluku Siap Gelar Musyawarah Wilayah ke III di Unpatti

Nusantara
Bangkit dengan Semangat Bahari
25 Juli 2024 14:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Nusantara tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Mata Garuda (MG) Maluku akan melaksanakan Musyawarah Wilayah III pada hari sabtu  27 Juli 2024 bertempat di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pattimura Ambon. Hal tersebut disampaikan oleh Hanifa Bennu Nur selaku ketua Panitia Pelaksana. (25/7)
Hanifa Bennu Nur, Ketua Panitia Pelaksana Muswil III Mata Garuda Maluku, Foto : Pribadi
zoom-in-whitePerbesar
Hanifa Bennu Nur, Ketua Panitia Pelaksana Muswil III Mata Garuda Maluku, Foto : Pribadi
Kegiatan Musyawarah Wilayah (Muswil) III dengan tema “Kolaborasi Mata Garuda Maluku Guna Peningkatan Sumberdaya Manusia dan Partisipasi dalam Pembangunan Daerah” akan dihadiri oleh ketua dan pengurus Mata Garuda pusat, perwakilan tim Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan RI dari divisi Pengelolaan Alumni serta Awardee maupun alumni penerima beasiswa LPDP yang berasal dari Provinsi Maluku
ADVERTISEMENT
“Momentum Muswil ini selain agenda internal organisasi dalam rangka pemilihan ketua yang baru, serta mendengarkan laporan pertanggungjawaban pengurus MG sebelumnya periode 2021-2023 namun juga sebagai ajang silahturahmi  antar sesama alumni dan awardee. Kata Hani jebolan program doktoral Universitas Brawijaya ini.
Musyawarah Wilayah III MG Maluku akan diikuti secara online maupun offline karena masih banyak juga awardee kita yang sementara studi di berbagai kampus terbaik di Indonesia maupun luar negeri seperti Amerika serikat, Australia, Inggris, Belanda, Jepang, Korea selatan dan berbagai negara lainnya.  “Kiranya ini menjadi ajang konsolidasi organisasi serta upaya melanjutkan estafet kepemimpinan dalam tubuh organisasi MG Maluku sendiri periodisasi berikutnya yakni 2024-2026. Ungkap Hani
Organisasi Alumni dan Awardee Penerima Beasiswa LPDP Kemenkeu RI, Foto : Pribadi
Dengan kemampuan IPTEK dan SDM yang dimiliki pada jenjang pendidikan baik magister dan doktoral, akan sangat bermanfaat dan dapat memberikan konstribusi positif bagi pembangunan Maluku kedepan. “Mari kita sukseskan bersama pelaksanaan musyawarah wilayah ke III Mata Garuda Maluku, semoga menjadi spirit kolaborasi bersama alumni dan awardee penerima beasiswa LPDP guna partisipasi dalam pembangunan daerah tutup Hanni.
ADVERTISEMENT
Untuk diketahui bersama bahwa Ketua Mata Garuda Maluku periode 2021-2023 adalah Asri Mahulette alumni S3 pada IPB University dan Sekretaris Umum Ritty Piani Sangadji Alumni S2 pada University of Alabama USA. Selain itu Mata Garuda merupakan organisasi Alumni dan awardee penerima beasiswa LPDP Kementerian Keungan RI yang bergerak di bidang sosial serta memiliki maksud dan tujuan diantaranya pertama membina, menjaga, dan mengorganisasi hubungan seluruh penerima beasiswa LPDP dengan keluarga besar dan pemangku kepentingan LPDP. Kedua mengelola dan mengembangkan potensi penerima beasiswa LPDP untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah dan nasional guna meningkatkan kualitas kehidupan berbangsa dan bernegara serta ketiga adalah Menyelenggarakan usaha-usaha dan kegiatan sosial maupun komersial yang diperlukan untuk mendukung tercapainya tujuan organisasi, LPDP, dan pembangunan nasional. (AU)
ADVERTISEMENT