Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Tas Kulit Sintetis Kamu Cepat Terkelupas? Begini Cara Merawatnya
11 Agustus 2017 16:02 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB
Tulisan dari Qlapa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Produk berbahan dasar kulit memang punya banyak penggemar. Selain memberi kesan lebih eksklusif, produk tersebut juga memberi kesan berbeda bagi pemakainya. Jika produk dari bahan kulit asli dijual dengan harga yang cenderung mahal, kulit sintetis hadir dengan harga yang lebih terjangkau.
ADVERTISEMENT
Nah, jika kamu adalah pengguna kulit sintetis, pasti kamu menyadari bahwa pada tas, ikat pinggang, bahkan sepatu seringkali terkelupas. Pada dasarnya hal ini bukanlah hal yang mengherankan, karena dari segi karakteristik kulit sintetis memang tak sekuat kulit asli. Tak heran kalau produk tersebut butuh perhatian dan perawatan ekstra.

Sebelumnya kamu perlu tahu dua hal yang berkontribusi pada terkelupasnya kulit sintetis:
Sinar Matahari
Sinar Ultra Violet B ( UVB) sangat berpengaruh pada struktur molekul pembentuk kulit sintetis. Hasilnya, hampir semua komponen plastik dan sintetis akan mudah pecah dan terkelupas jika terkena sinar matahari secara langsung.
Perubahan Suhu/Cuaca
Hal lain yang berpengaruh adalah perubahan suhu dan cuaca . Terlebih jika produk tersebut sama sekali tidak ditambah dengan bahan fiber alami ( misalnya kain katun).
ADVERTISEMENT
Lantas, bagaimana cara agar produk berkulit sintetis dapat digunakan lebih lama, lebih awet, dan tidak gampang rusak? Begini nih caranya :
Gunakan minyak khusus perawatan kulit asli.
Kamu bisa mencegah kerusakan kulit sintetis barang – barang kesayangan dengan minyak khusus perawatan kulit asli yang tersedia di pasaran. Produk ini sering digunakan oleh pecinta tas dan produk kulit asli, namun tidak ada salahnya jika kamu menggunakannya untuk tas kulit sintetis kamu. Lapisan minyak ini akan melindungi paparan sinar matahari dan menambah kelembutan dan fleksibilitas kulit sintetis dengan baik.
Alternatif yang tidak kalah ampuh: baby oil
Baby Oil paling sering digunakan untuk menjaga kelembaban dan kelembutan kulit bayi dari perubahan suhu ruangan atau cuaca. Jadi , dengan prinsip yang sama baby oil juga akan menjaga kualitas produk kulit sintetis kamu.
ADVERTISEMENT
Manfaatkan produk leather conditioner.
Leather conditioner sering digunakan juga untuk produk sofa kulit di rumah, baik berbentuk spray atau krim. Oleskan produk ini di permukaan kulit sintetis sebagai pelindung dari percikan air dan perubahan cuaca. Selain itu, leather conditioner juga ampuh untuk melembutkan dan memberikan kilau yang indah untuk tas, sepatu, dan produk-produk kulit sintetis lainnya.
Nah, selamat mencoba!