Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Mahasiswa UPN Dampingi Kelurahan Panjang Jiwo Dalam Kegiatan Pawai Jebol Anduk
21 November 2022 18:30 WIB
Tulisan dari Ananda Melanie Putri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam melaksanakan penertiban pelayanan Administrasi Kependudukan (Adminduk), Kelurahan Panjang Jiwo selalu mengadakan kegiatan pelayanan malam yang diselenggarakan pada tiap-tiap balai RW di Kelurahan Panjang Jiwo
ADVERTISEMENT
Kegiatan pelayanan ini dinamakan kegiatan "Pawai Jebol Anduk". Adapun jadwal rutin terselenggaranya acara ini ialah setiap Selasa pukul 18.00-20.00 WIB
"Pawai Jebol Anduk" adalah singkatan dari "Pelayanan Jemput Bola Administrasi Kependudukan". Kegiatan ini menyasar masyarakat yang tinggal di sekitar kelurahan tempat dimana pelayanan itu diadakan. Umumnya, pelayanan tersebut diadakan pada balai RW yang telah ditentukan sesuai jadwal.
Dalam program tersebut, terdapat beberapa pelayanan yang bisa dilayani oleh kelurahan dalam rangka kepengurusan administrasi kependudukan warga di Kelurahan Panjang Jiwo. Pelayanan tersebut meliputi pengambilan KTP, KIA serta pelayanan kependudukan lainnya seperti kepengurusan administrasi kependudukan.
Selain itu, warga juga akan diberikan arahan mengenai kepengurusan administrasi kependudukan secara mandiri melalui website KLAMPID. Akan tetapi, dalam kepengurusan adminduk secara mandiri melalui website KLAMPID, masih ditemukan banyak sekali warga Kelurahan Panjang Jiwo yang belum memahami website KLAMPID sebagai sarana untuk kepengurusan Adminduk secara mandiri.
ADVERTISEMENT
Melalui program "PAWAI Jebol Anduk" yang diadakan oleh Kelurahan Panjang Jiwo bertujuan membantu masyarakat yang mengalami kesusahan dalam kepengurusan adminduk secara mandiri. Selain itu, program ini juga membantu warga dan memberikan sosialisasi kepada warga bagaimana mengurus administrasi kependudukan secara mandiri, memberitahu warga mengenai dokumen-dokumen yang harus dipersiapkan.
Tidak jarang pula staf-staf yang bertugas dalam "PAWAI Jebol Anduk" membantu proses administrasi kependudukan warga hingga 100% tuntas.
Peran mahasiswa juga sangat membantu dalam kegiatan ini, salah satu perwujudannya melalui perwakilan mahasiswa MSIB (Magang dan Studi Independen Bersertifikat) yang berasal dari UPNVJT ikut terlibat dalam menyukseskan jalannya program ini. Terlebih, dengan peran mahasiswa, program sosialisasi adminduk mandiri kepada masyarakat juga lebih efektif.
ADVERTISEMENT
Program ini tentunya juga membawa manfaat baik bagi warga, pihak kelurahan maupun mahasiswa itu sendiri. Bagi warga, adanya program PAWAI tersebut juga bertujuan untuk memberikan pelayanan diluar jam pelayanan normal karena tidak semua masyarakat bisa melakukan administrasi kependudukan pada jam pelayanan.
Dengan adanya program PAWAI diluar jam pelayanan Kelurahan Panjang Jiwo diharapkan warga bisa melakukan kepengurusan adminduk hingga melakukan konsultasi mengenai adminduk diluar jam kerja. Selain itu, warga juga bisa megetahui kinerja kelurahan dalam melakukan pelayanan kepada publik. Hal ini juga membantu meningkatkan citra bagi kelurahan Panjang Jiwo sendiri di hadapan masyarakat.
Bagi mahasiswa, tentunya program ini juga bermanfaat dalam bentuk pengabdian terhadap masyarakat, terlebih salah satu dari Tri Dharma Perguruan Tinggi adalah pengabdian kepada masyarakat. Dengan adanya program ini, mahasiswa juga bisa melatih kemampuannya dalam pengembangan terhadap pengabdian masyarakat melalui pelayanan publik berbasiskan Administrasi Kependudukan.
ADVERTISEMENT