Alasan Ahok Tak Ajak Media Saat Blusukan

10 Maret 2017 18:25 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ahok blusukan ke Pulo Gadung (Foto: Johanes Hutabarat/kumparan)
Ada yang berbeda pada kampanye Basuki Tjahaja Purnama di putaran kedua. Sudah tiga hari berkampanye, Ahok tak mengajak awak media. Ia lebih memilih blusukan dengan sembunyi-sembunyi. Ahok mengaku memang sengaja tidak mengajak media saat blusukan, seperti pada putaran pertama Pilgub DKI.
ADVERTISEMENT
"Biar enggak terlalu ramai juga kan. Kita juga kalau terlalu ramai, blusukannya kita susah, jalan kita ketemu orang juga susah kan," kata Ahok di Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat (10/3).
Ia bercerita meski tidak mengajak media, blusukan untuk menyambangi warga toh tetap dilakukan. "Kita jalan aja, kan ada yang sakit, ya kita kunjungi kan," tuturnya.
Pada hari pertama kampanye yang jatuh pada Selasa (7/3), Ahok harus mengikuti persidangan terkait kasus penistaan agama sehingga seharian ia absen berkampanye. Pada, hari Rabu (8/3) Ahok justru menemani Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma. Setelah itu, ia mendampingi Megawati bertemu deputi Dubes Singapura untuk Indonesia.
Sedangkan, pada Kamis, (9/3), Ahok sempat menjenguk orang sakit di Jatinegara, Jakarta Timur, serta menghadiri rapat internal tim pemenangan di sebuah hotel di Jakarta Pusat. Sementara hari ini, Ahok juga absen menyambangi warga dan hanya melakukan rekaman di salah satu stasiun televisi.
ADVERTISEMENT