Go Digital, DLHK DIY Gelar Virtual Expo Produk Olahan Hasil Hutan

Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY
Ekosistemnya Terjaga, Masyarakat Berpenghidupan Layak
Konten dari Pengguna
27 November 2022 17:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Launching Virtual Exhibition oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan bersama perwakilan Bank BPD DIY dan perwakilan Kelompok Tani Hutan di Aula Jati Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY pada hari Selasa (8/11/2022). (Sumber : Dokumentasi Pribadi)
zoom-in-whitePerbesar
Launching Virtual Exhibition oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan bersama perwakilan Bank BPD DIY dan perwakilan Kelompok Tani Hutan di Aula Jati Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY pada hari Selasa (8/11/2022). (Sumber : Dokumentasi Pribadi)
ADVERTISEMENT
Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) DIY menggelar acara Launching Virtual Exhibition Produk Olahan Hasil Hutan yang bertempat di Aula Jati DLHK DIY. Acara yang berlangsung pada hari Selasa, 8 November 2022 tersebut dihadiri oleh Eselon III DPRD, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY, Bank BPD, Penyuluh Pendamping dan 10 Kelompok Tani Hutan (KTH) Daerah Istimewa Yogyakarta. Acara dibuka dengan sambutan Kepala Dinas LHK DIY lalu dilanjutkan pembukaan pameran dan diskusi bersama.
ADVERTISEMENT
Dalam Virtual Exhibition tersebut menjadi ajang dipamerkannya 10 produk olahan hasil hutan selain kayu, diantaranya :
Madu Lanceng Contoh Produk Hasil Olahan Hutan Istimewa oleh KTH Madu Sari. (Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Berharap Percepat Transformasi Digital Kelompok Tani Hutan

ADVERTISEMENT
Virtual Exhibition tersebut merupakan dukungan dari DLHK DIY untuk pembentukan Kelompok Tani Hutan milenial dalam mempercepat transformasi digital dan beradaptasi pada perkembangan di era industri 4.0. Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY memfasilitasi pemasaran produk olahan hutan milik Kelompok Tani Hutan (KTH) DIY melalui pameran virtual yang dapat diakses masyarakat global secara daring di website hutanistimewa.jogjaprov.go.id.