Solusi dalam Menangani Polusi Suara pada Aktivitas Pertambangan Bitcoin

Andika Dwi Pradityo
Saya merupakan lulusan dari Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang.
Konten dari Pengguna
3 Juni 2022 12:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Andika Dwi Pradityo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Penambangan Bitcoin. Foto:pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Penambangan Bitcoin. Foto:pixabay.com
ADVERTISEMENT
Sudah bukan rahasia umum jika aktivitas pertambangan bitcoin mengeluarkan suara yang sangat keras. Suara yang keras ini terjadi karena bilah kipas yang berputar sangat cepat hingga menghasilkan tingkat kebisingan mirip dengan jet tempur. Satu mesin penambang bitcoin menghasilkan tingkat kebisingan antara 70 sampai 90 desibel (dB). Sehingga terjadi polusi suara dalam lingkungan pertambangan bitcoin.
ADVERTISEMENT
Polusi suara ini telah menjadi isu utama yang harus dapat teratasi dengan maksimal. Hal ini karena banyak kerugian terjadi akibat adanya tingkat kebisingan yang tinggi. Salah satu kerugian yang terjadi yaitu dapat mengalami disfungsi dalam pendengaran jika terlalu sering mendengarkan suara yang keras.
Hal terkait polusi suara sebenarnya memiliki beberapa solusi yang dapat mengatasi masalah tersebut. Solusi ini dapat menjadi jalan keluar bagi para penambang dalam mengendalikan kebisingan yang terjadi. Selain itu, solusi ini sangat efektif pada industri skala rumahan hingga korporat dalam mengurangi polusi suara akibat alat pertambangan bitcoin.

Solusi dari Polusi Suara Akibat Alat Penambang.

Setiap operasi penambangan bitcoin memiliki mulai 10 hingga 10.000 mesin yang menggunakan berbagai produk. Sehingga suara pada setiap operasi penambangan menghasilkan kebisingan yang tidak terbayangkan. Tetapi, masalah tersebut memiliki beberapa solusi seperti lokasi, pemasangan jerami dan pendinginan peredaman.
ADVERTISEMENT
Lokasi merupakan solusi yang paling efektif untuk mengatasi polusi suara. Jika memungkinkan para penambang bitcoin berada pada tempat terpencil. Hal ini meminimalisir adanya tertangga yang protes akibat kebisingan.
Salah satu solusi lainnya yaitu membuat lokasi penambangan bertenaga gas alam. Sebagai contoh mendirikan tembok jerami yang berada pada belakang tembok alat untuk meredam polusi suara tersebut. Dengan hal ini para penambang memiliki akses yang mudah serta murah tapi memberikan pengurangan tingkat kebisingan yang luar biasa.
Selain solusi tersebut yang dapat skala perusahaan gunakan. Hal tersebut juga dapat skala penambang rumahan gunakan. Dalam skala rumahan tingkat kebisingan tidak sebesar perusahaan tapi tetap saja menghasilkan polusi suara.
Beberapa industri penambang bitcoin ada juga yang berfokus pada ritel yang memberikan panduan serta materi tentang pengurangan kebisingan bagi para pelanggan. Contohnya, Kabbomracks sebuah platform yang melakukan penjualan perangkat keras dalam industri cryptocurrency. Selain itu, mereka memberikan tutorial berupa video dalam pengurangan tingkat kebisingan.
ADVERTISEMENT
Untuk pendinginan peredaman merupakan teknik jitu dalam mengurangi tingkat kebisingan secara efektif. Secara logika jika desibel dalam mesin tinggi maka suhunya akan lebih panas sampai dapat meleleh. Hal ini karena kipas yang berputar dengan kecepatan yang sangat tinggi. Sehingga langkah yang harus dilakukan yaitu melepas kipas tersebut dan rendam dalam cairan elektrik. Analisis dalam proses pendinginan peredam ini terbukti aman dan telah terdapat riset dari Brainis Mining terkait hal tersebut.
Jesse peltas selaku CTO dalam pertambangan bitcoin serta perusahaan infrastruktur energi HODL Ranch menunjukkan bahwa kipas bawaan pabrik generasi lama menghasilkan kebisingan sekitar 78 desibel. Sedangkan, dengan alat yang sama menggunakan kipas dari Noctua menghasilkan sekitar 53 desibel. Dengan perbedaan kipas saja dapat memberikan hasil yang berbeda secara signifikan.
ADVERTISEMENT

Tanggapan Para Praktisi Penambang Bitcoin

Dengan berbagai solusi yang secara efektif mampu mengurangi kebisingan. Tetapi, masih belum dapat menghilangkan kebisingan tersebut secara utuh. Oleh karena itu, sebagai tindakan serius Environmental Protection Agency (EPA) Amerika Serikat menanggapi keluhan publik terkait hal tersebut. Setelah itu, sedang ada wacana dalam membangun pengawasan dalam hal tersebut.
Penambang dapat meningkatkan cara penyelesaian terhadap polusi suara dengan menerapkan satu atau lebih dari banyak solusi mudah untuk manajemen kebisingan yang lebih baik. Kebisingan penambangan Bitcoin adalah masalah yang terpecahkan serta operator penambangan harus secara terarut dalam mewujudkan hal tersebut.