Konten dari Pengguna

Jurusan Ilmu Komunikasi di Indonesia: Belajar Seputar Apa?

Anna Mufthi Rastra Sahara Prihardito
S1 Ilmu Komunikasi, Unika Soegijapranata Semarang.
31 Oktober 2023 9:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Anna Mufthi Rastra Sahara Prihardito tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kredit foto: macrovector/Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Kredit foto: macrovector/Freepik
ADVERTISEMENT
Jurusan Ilmu Komunikasi atau lebih sering disingkat sebagai Ilkom merupakan salah satu jurusan dengan peminat cukup banyak. Hampir semua universitas menyediakan jurusan ini. Selama pendidikan berlangsung, para mahasiswa akan diberikan pengetahuan dan keterampilan tentang bagaimana proses komunikasi dapat mencapai sasaran dan efektif.
ADVERTISEMENT
Berikut penjelasan hal-hal yang perlu diketahui seputar jurusan ini.
1. Skill
Seperti yang kita ketahui, komunikasi merupakan sebuah aktivitas yang berhubungan dengan sifat manusia sebagai makhluk sosial. Setiap harinya manusia berkomunikasi sejak bangun tidur di pagi hari hingga beranjak tidur untuk berinteraksi dan menciptakan tindakan sosial. Tanpa komunikasi, hubungan sesama manusia tidak akan terjalin dan dapat menimbulkan kesalahpahaman serta menyebabkan terputusnya akan informasi terbaru. Namun, sebagian orang menganggap bahwa berkomunikasi merupakan hal yang sulit, salah satunya saat berbicara di depan umum.
Apakah masuk jurusan Ilmu Komunikasi diwajibkan pandai berbicara? Kemampuan berbicara di depan umum atau public speaking memang merupakan salah satu skill dasar mahasiswa Ilmu Komunikasi. Namun tidak perlu khawatir, selama masa perkuliahan nanti mahasiswa akan mendapatkan ilmu seputar dasar-dasar komunikasi lebih dalam. Selain itu mahasiswa juga sering melakukan praktik public speaking dan mempelajari hal yang akan berguna di kehidupan sehari-hari, seperti menulis atau menyusun konten, fotografi, videografi, editing, dan lainnya.
Ilustrasi praktik public speaking. Kredit foto: stroryset/Freepik
2. Mata Kuliah
ADVERTISEMENT
Perkuliahan tahun pertama, para mahasiswa belajar beberapa mata kuliah umum seperti Pengantar Ilmu Komunikasi, Pengantar Sosiologi, Fotografi Dasar, dan sejenisnya. Perlu diketahui juga bahwa jurusan Ilmu Komunikasi belajar mengenai Statistik Sosial walaupun masuk pada rumpun Soshum.
Pada tahun kedua, dst., mahasiswa akan belajar seputar Komunikasi Organisasi, Corporate Social Responsibility, Komunikasi Visual, Komunikasi Lintas Budaya, dll. Terdapat juga beberapa mata kuliah pilihan seperti Produksi Media, Komunikasi Politik, dan Komunikasi Jender. Akan tetapi, setiap kampus memiliki kebijakan mata kuliah pilihan tersendiri.
Ilustrasi mata kuliah Produksi Media. Kredit foto: storyset/Freepik
3. Peminatan
Selain mengikuti mata kuliah, mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi juga dapat memilih peminatan atau fokus yang diinginkan. Peminatan biasanya bisa dipilih ketika memasuki semester 5 atau selanjutnya. Peminatan tersebut diharapkan dapat membimbing mahasiswa dalam mengembangkan kemampuan profesional dan keterampilan sesuai dengan kreatifitas masing-masing individu.
ADVERTISEMENT
Fokus peminatan di jurusan Ilmu Komunikasi cukup beragam. Ada peminatan Public Relations, Broadcasting, Komunikasi Strategis, Jurnalistik dan Industri Media, dan peminatan lainnya karena setiap kampus memiliki peminatan yang berbeda-beda.
Ilustrasi mahasiswa Ilmu Komunikasi. Kredit foto: storyset/Freepik
Jurusan Ilmu Komunikasi pastinya akan sangat berguna untuk terjun ke dunia lapangan terutama bidang sosial dan media massa. Bisa kita lihat dari pembahasan sebelumnya bahwa banyak sekali yang bisa dipelajari pada jurusan ini, dan ternyata di jurusan Ilmu Komunikasi tidak hanya belajar seputar berkomunikasi ya!