Konten dari Pengguna

Fast Growth! UMKM Harus Go Digital

Ardita Handayani
Mahasiswa Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
23 April 2022 12:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ardita Handayani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
UMKM Go Digital. Sumber foto : foto usaha teman menggunakan kamera handphone
zoom-in-whitePerbesar
UMKM Go Digital. Sumber foto : foto usaha teman menggunakan kamera handphone
ADVERTISEMENT
Berbagai cara dapat dilakukan untuk mengembangkan UMKM. Kemajuan era digital saat ini yang berkembang semakin cepat membuat hampir seluruh aktivtas manusia mengalami perubahan. Kemajuan teknologi menjadi salah satu contoh kemajuan yang saat ini sedang terjadi. Kemajuan teknologi juga memberikan perubahan dan dampak bagi dunia bisnis, hal ini dikarenakan para pelaku bisnis akan terus berusaha menyesuaikan dengan era digitalisasi bisnis yang berkembang pesat. Digitalisasi bisnis merupakan suatu proses yang mengubah komunikasi, interaksi, dan segala manfaat dalam dunia bisnis menjadi digital.
ADVERTISEMENT
Saat ini strategi pemasaran dan penjualan sudah banyak memanfaatkan teknologi untuk menjangkau target pasar yang lebih luas. Hal ini disebut dengan go digital, yakni suatu langkah yang memanfaatkan internet untuk membantu memperluas jangkauan promosi para pelaku bisnis. Inilah 4 alasan mengapa pelaku bisnis UMKM saat ini harus go digital.
1. Minimalisir Hilangnya Target Pasar
Saat ini, para konsumen mulai nyaman dengan hal-hal yang terkait digital. Hal ini dapat dilihat dari adanya jasa pesan makanan secara online, jasa transportasi online, transaksi, dan kebutuhan lainnya yang menggunakan sistem online. Kondisi yang membuat masyarakat menjadi nyaman dengan adanya kemudahan transaksi inilah yang harus menjadi perhatian pelaku UMKM dalam mengembangkan usahanya. Oleh karena itu UMKM saat ini harus hadir dengan fasilitas yang memberikan kemudahan akses online bagi para konsumennya dan mampu menyesuaikan dengan kebiasaan masyarakat selaku konsumen agar tidak kehilangan potensi pendapatan.
ADVERTISEMENT
2. Menjangkau Pasar yang Lebih Luas
UMKM saat ini perlu menyesuaikan dengan kemajuan teknologi yang ada demi memperluas jangkauan pasar. Kehadiran sosial media serta website yang memiliki jangkauan pemasarannya bisa menembus batasan marketing tradisional. Kegiatan distribusi dan pemasaran juga akan lebih mudah untuk ditangani dengan penerapan go digital. Bisnis UMKM yang dijalankan akan mampu menjangkau target pasar yang luas ketika bisnis tersebut mampu menerapkan dan memanfaatkan perkembangan teknologi digital saat ini.
3. Menjadi Lebih Profesional
Dengan kemampuan untuk go digital, UMKM akan berpotensi untuk menjangkau banyak pelanggan dan juga masuk dalam persaingan baru di ranah industri modern. Hal ini karena ketika bisnis mampu melakukan go digital dengan baik maka akan mendapatkan nilai lebih dari para pelanggan jika memang sudah memiliki sosial media dan website sebagai media pemasaran. Di era yang serba digital seperti sekarang ini, masyarakat cenderung mudah untuk menemukan usaha-usaha yang mereka temukan di media sosial maupun website, sehingga membuka peluang untuk bisnis UMKM lebih dikenal di mata konsumen.
ADVERTISEMENT
4. Biaya Operasional Lebih Rendah
Bagi para pelaku UMKM dengan memanfaatkan go digital akan mampu menekan biaya operasional seperti sewa kios, pemasaran offline, dan biaya lainnya yang sangat memberatkan dan butuh biaya yang cukup besar. Dengan sistem go digital maka para pelaku UMKM bisa lebih menghemat modal karena tidak harus memiliki toko dan membayar sewanya, karena saat ini website sudah bisa menjadi tempat bertemunya antara konsumen dengan pelaku UMKM untuk saling melakukan transaksi. Ketika bisnis UMKM telah mampu menerapkan sistem go digital maka biaya operasional yang seharusnya digunakan untuk bayar kebutuhan operasional itu akan mampu dialokasikan untuk kebutuhan yang lainnya, sehingga keuntungan yang didapat dari penjualan tidak banyak berkurang untuk pembayaran biaya operasional
ADVERTISEMENT