news-card-video
16 Ramadhan 1446 HMinggu, 16 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Foto Wanita Seolah-olah Melahirkan Bayi Kucing

Ari Ulandari
Kadang kita tidak sadar bahwa kalimat-kalimat sederhana dapat sangat mempengaruhi hidup seseorang
19 Januari 2018 16:38 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ari Ulandari tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sejumlah foto yang memperlihatkan seorang wanita muda seolah-olah melahirkan bayi kucing telah menarik banyak perhatian para pengguna sosial media.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari huffingtonpost.com, Lucy Schultz berusaha menggabungkan 2 hal yang paling populer di media sosial menjadi sebuah pengumuman kelahiran yang sangat mengharukan sekaligus aneh.
Wanita yang berprofesi sebagai fotografer tersebut baru saja mengadopsi seekor anak kucing dan memutuskan untuk mengumumkan kehadiran anggota keluarga baru tersebut dengan cara yang sama seperti yang dilakukan terhadap bayi manusia.
Dalam foto-foto tersebut terlihat Schultz seolah-olah sedang melahirkan bayi kucing yang belum diberinya nama. Pasangan Schultz, Steven, juga tampak ikut ambil bagian dalam sesi pemotretan tersebut. Mereka berdua menunjukkan ekspresi bahagia selayaknya pasangan yang baru saja menjadi orangtua.
Schultz mengunggah foto-foto tersebut di akun Facebook pekan lalu dan telah dibagikan lebih dari 77.000 kali.
ADVERTISEMENT
Ada sekitar 42.000 orang yang berkomentar terhadap foto-foto tersebut. Ada yang memuji dengan menuliskan, “Foto bayi yang seperti inilah yang aku suka”. Kendatipun demikian ada juga yang memberikan tanggapan negatif dengan mengatakan, “Tidak bermakna, mengganggu, dan menakutkan”.
“Aku telah memikirkan ide ini berkali-kali karena aku benr-benar merupakan wanita penggila kucing, tetapi tidak pernah memilki seekor kucingpun,” ungkap Schultz kepada Denver TV. “Oleh karena itu secepatnya aku harus memiliki seekor kucing, hal ini adalah momen penting bagiku dan merupakan langkah awal bagiku untuk mewujudkan dan memulai memelihara kucing di masa depan, dan kucing yang pertama kali aku miliki sungguh amat istimewa”.
Kucing kecil berjenis kelamin jantan yang beruntung itu masih berusia 5 bulan dan memiliki bulu bewarna oranye dan putih. Schultz mengadopsinya dari sebuah pusat penyelamatan hewan.
Pada unggahan Facebook yang dibuat oleh Schultz tertulis keterangan bahwa kucing tersebut memiliki panjang 22 inchi atau sekitar 55, 88 cm dan bobot 6 pound 7 ons atau sekitar 3,4 Kg.
ADVERTISEMENT
Walaupun Schultz adalah seorang fotogafer profesional, namun dirinya mempercayakan sesi pemotretan ini kepada temannya yang bernama Elizabeth Woods-Darby, seorang videografer.
“Satu tahun yang lalu, aku sangat antusias akan hari di mana aku memiliki kucingku sendiri dan aku menceritakan hal tersebut kepada temanku Elizabeth. Pada saat itu aku berpikir untuk membuat pengumuman kelahiran setelah aku melakukan adopsi, “ cerita Schultz kepada Yahoo Lifestyle.
Rupanya Woods-Darby tidak kalah antusiasnya.
“Dia seketika terlihat menggebu-gebu dengan ide yang dimilikinya, dan sejak saat itu ide ini terus menjadi semakin nyata. Kami juga melibatkan kekasihnya dalam ide ini. Kami melihat-lihat foto kelahiran bersama-sama dan berkata, yeah, mari bergerak menuju level berikutnya”.
“Aku semacam percaya tidak percaya bahwa aku akan dikenal sebagai ‘seorang wanita yang melahirkan kucing’”, ungkap Schultz kepada KUSA. “Hal ini benar-benar terjadi dalam hidupku, namun juga sekaligus sesuatu yang sangat aneh”.
ADVERTISEMENT