Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Desain Ruang Makan yang Tampil Berani dan Memukau
24 Desember 2019 11:52 WIB
Diperbarui 12 Desember 2020 23:43 WIB
Tulisan dari Arsitag.com tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
7 Tema dekor ruang makan yang semarakkan rumah Anda
ADVERTISEMENT
Namun, pernahkan Anda merasa bahwa obrolan di ruang makan menjadi kurang intens atau betah? Hal tersebut mungkin saja lantaran desain ruang makan terasa membosankan. Artinya, perlu perubahan desain ruang makan agar tampak segar dan kembali menarik perhatian semua anggota keluarga. Sebagai inspirasi, berikut tujuh ide desain yang bisa membuat ruang makan di rumah anda tampil berani dan memukau.
1. Desain Ruang Makan Rooftop
Mempunyai rooftop yang belum dimanfaatkan secara maksimal? Mengapa tidak menyulapnya menjadi ruang makan? Ruang makan rooftop tentu akan menarik bagi semua anggota keluarga. Sensasi makan di ruang terbuka akan menjadikan pengalaman makan bersama keluarga terasa lebih akrab. Apalagi, di malam hari Anda bisa menambahkan lampu-lampu hias sehingga tampak lebih artistik. Untuk menciptakan kenyamanan serta menghindari basah karena hujan, penambahan kanopi juga perlu dilakukan.
ADVERTISEMENT
2. Desain Ruang Makan Mewah dengan Meja Bundar
Penggunaan meja makan jati berbentuk bundar untuk ruang makan bisa mempengaruhi tampilan ruang makan secara keseluruhan. Duduk berkumpul membentuk lingkaran dari meja makan bundar ini akan membuat kegiatan makan terkesan lebih akrab. Otomatis, tampilannya yang mewah membuat desain ruang makan turut terlihat mewah.
3. Desain Ruang Makan dengan Perabot Full Color
Menghadirkan kesan yang lebih ceria untuk ruang makan bisa dilakukan dengan permainan warna. Warna-warni tersebut bisa dihadirkan melalui perabotan seperti kursi makan. Sisipkan karpet motif warna-warni sebagai penunjangnya. Desain ruang makan seperti ini juga cocok jika ruang makan di rumah Anda menyatu dengan ruangan lain. Artinya, penggunaan warna yang berbeda akan mempertegas perbedaan ruang itu sendiri.
ADVERTISEMENT
4. Desain Ruang Makan Industrial Semi Outdoor
Gaya industrial sangat identik dengan dinding unfinished dan penggunaan elemen kayu. Hal inilah yang bisa diterapkan untuk desain ruang makan agar tampil berbeda. Namun, agar terasa lebih berani, tak ada salahnya menempatkan ruang makan ini di area semi outdoor dan dekat dengan kolam. Sebagai penambah elemen estetik, pencahayaan bisa menjadi kuncinya. Tempatkan lampu gantung di atas meja makan serta lampu tempel di dinding.
5. Desain Ruang Makan Eklektik Tradisional
Jika Anda sudah memiliki ruang makan berkonsep modern, tak ada salahnya menambahkan elemen-elemen tradisional di dalamnya. Bahkan,cobalah sedikit merombak beberapa bagian. Hal ini akan membuat ruang makan di rumah Anda menjadi berdesain eklektik, atau perpaduan antara tradisional dan modern. Kesan tradisional yang ingin dihadirkan melalui beberapa elemen seperti pajangan, lukisan, atau hiasan dinding. Jika memungkinkan, Anda bisa merombak bagian langit-langit dengan arsitektur etnik, seperti rangka kayu yang diekspos.
ADVERTISEMENT
6. Desain Ruang Makan yang Full Material Kayu
Full dengan perabotan dan elemen berbahan kayu, dari mulai meja, kursi, lemari, lantai, hingga dinding, menjadikan ruang makan tampil berani dan memukau. Penggunaan material kayu akan membuat ruang makan tampak alami sehingga terasa lebih sejuk. Namun, hal yang perlu diperhatikan adalah pemilihan tekstur dan warna kayunya. Pilih teksur dan warna kayu yang berbeda-beda namun tetap seirama sehingga tidak terkesan monoton.
7. Nuansa Alam di Ruang Makan dengan Backdrop Tropical
Nuansa alam bisa dihadirkan pada ruang makan dengan memanfaatkan backdrop dinding bermotif tropical. Semakin maksimal dan luas motif backdrop-nya, nuansa yang hendak dihadirkan pun akan semakin kuat. Agar konsep tropis semakin lengkap, gunakan pula perabotan yang berunsur alam seperti meja kayu. Selain itu, nuansa tropis juga bisa dihadirkan melalui pemilihan warna alam seperti coklat dan hijau untuk perabotan ruang makan.
ADVERTISEMENT
Melalui referensi di atas, apakah Anda terinspirasi untuk merancang ruang makan di rumah dengan tampilan berani nan memukau? Tujuh contoh desain ruang makan dapat terasa lebih otentik dan ekslusif lagi jika Anda melibatkan kreasi pribadi maupun anggota keluarga di dalamnya. Jadi, tak perlu ragu untuk berkreasi dalam mendesain ruang makan, agar semua anggota keluarga bisa nyaman dan betah di rumah.