news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Fakultas Syariah Bekerjasama dengan Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI)

DPC APSI Kediri
Dewan Pengurus Cabang (DPC) Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI) Kediri adalah Organisasi Advokat yang mewadahi sarjana dan lulusan fakultas hukum sesuai dalam kode etik profesi advokat dan UU No. 18 Tahun 2003 Tentang Advokat.
Konten dari Pengguna
16 Februari 2023 5:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari DPC APSI Kediri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dokumentasi DPC APSI Kediri - Fakultas Syariah Universitas Islam Tribakti (UIT) Lirboyo Kediri Adakan Kerjasama dengan Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI)
zoom-in-whitePerbesar
Dokumentasi DPC APSI Kediri - Fakultas Syariah Universitas Islam Tribakti (UIT) Lirboyo Kediri Adakan Kerjasama dengan Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI)
ADVERTISEMENT
Fakultas Syariah Universitas Islam Tribakti (UIT) Lirboyo Kediri Adakan Kerjasama dengan Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI)
ADVERTISEMENT
Fakultas Syariah IAIT Kediri terus berusaha meningkat kerjasama dengan berbagai elemen. Salah satunya kerjasama dengan Asosiasi Pengacara Syari’ah Indonesia (APSI). Tak tanggung-tanggung kerjasama kali ini dilakukan bersama Dewan Pengurus Wilayah Asosiasi Pengacara Syari’ah Indonesia (DPW APSI) Provinsi Jawa Timur.
Penandatangan sendiri dilakukan sejak 12 Maret 2021 bertempat di City Hub Hotel, Kediri. Acara tersebut berlangsung dengan khidmat. Hadir dalam acara tersebut Sulaisi Abdurrazaq Ketua DPW APSI Jatim, Zaenal Abidin Sekretaris DPW APSI Jatim, Fatmah Ketua DPC APSI Kediri, A. Tajul Arifin Ketua DPC APSI Sumenep, Taufiqurrahman Ketua DPC APSI Sampang, serta Abd. Warits DPC APSI Pamekasan.
Sementara dari unsur Fakultas Syariah IAI Tribakti Lirboyo Kediri dihadiri oleh Dr. H. Ahmad Fauzi, LC., M.H.I. Dekan Fakultas Syari’ah, Ammar Kukuh Wicaksono, M.Pd.I. Wakil Dekan I, Ahmad Badi, S.H.I, M.Pd. Wakil Dekan II, Nailal Muna S.H.I. M.Pd.I Kaprodi Ahwal Al-Syakhsyiyyah.
ADVERTISEMENT
Fakultas Syariah dan APSI Wujudkan Praktisi Hukum Syariah
Dokumentasi DPC APSI Kediri - Fakultas Syariah Universitas Islam Tribakti (UIT) Lirboyo Kediri Adakan Kerjasama dengan Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI)
Dalam sambutannya Dr. Fauzi mengatakan “Kerjasama dengan APSI ini, ke depan semakin membuka jalan bagi mahasiswa dan alumni Fakultas Syari’ah untuk berkiprah di dunia hukum, baik sebagai advokat maupun mediator, yang selama ini belum banyak ditekuni oleh alumni Sya’riah.” Kata Dr Fauzi.
Untuk diketahui, APSI termasuk sebagai Organisasi Advokat yang menjadi wadah pembinaan pengacara dan advokat Syari’ah, atau advokat yang berkomitmen terhadap kepentingan Syari’ah dan secara eksplisit diakui oleh UU No. 18/2003. DPW APSI Jatim menyampaikan pokok program yang dapat dikerjasamakan. Setidaknya ada tujuh pokok program yang disampaikan yaitu Pendidikan dan Pelatihan profesi advokat, Pemberian jasa hukum profesional, Pelaksanaan magang calon advokat, Pelaksanaan magang mahasiswa.
Dokumentasi DPC APSI Kediri
Selain itu APSI Jatim juga menjelaskan ada program Pendampingan Lembaga Bantuan Hukum kampus, Pemberdayaan alumni, Pendidikan dan Pelatihan lanjutan seperti pendidikan mediator Ekonomi Syariah. Ada juga program pendampingan laboratorium hukum, Pendidikan dan pelatihan paralegal, Pendidikan dan pelatihan bagi mahasiswa serta Seminar atau Webinar bidang hukum dan keadvokatan bagi mahasiswa. (Humas Fak. Syariah UIT Lirboyo)
ADVERTISEMENT