Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.1
Konten dari Pengguna
Edukasi Kewarganegaraan, Pancasila, Demokrasi oleh Mahasiswi KKN
9 Februari 2025 10:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Casimira Athalia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
![Edukasi Kewarganegaraan, Pancasila, Demokrasi di SDN 01 Kacangan oleh mahasiswi KKN Casimira Athalia (sumber dokumentasi pribadi)](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/01jkm9ve4bf2ybnfyhes734kt9.jpg)
ADVERTISEMENT
Dalam rangka memberikan edukasi kepada peserta didik sekolah dasar mengenai pentingnya pengetahuan mengenai kesadaran nasional dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam kehidupan bernegara, mahasiswi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro dengan program studi ilmu hukum menjalankan program kerja dengan tema “Edukasi Kewarganegaraan, Pancasila, Demokrasi serta Hak dan Kewajiban Warga Negara sesuai dengan UUD 1945” yang dilaksanakan pada 22 Januari 2025 di Sekolah Dasar (SDN) 01 Kacangan yang terletak di Desa Kacangan, Kec. Sumberlawang, Kab. Sragen.
ADVERTISEMENT
Siswa siswi yang dipaparkan merupakan peserta didik dari kelas lima SDN 01 Kacangan. Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan berupa pemaparan materi, sesi tanya jawab, permainan edukatif, dan menempelan poster pada madding sekolah. Tujuan diadakannya program kerja ini adalah sebagai upaya mendorong kesadaran atas identitas nasional negara secara dini, guna mendorong partisipasi sebagai warga negara.
Dalam pelaksanaan materi yang dilaksanakan, materi dijelaskan dengan sederhana sehingga mudah dipahami oleh siswa siswi, dengan menjelaskan sistem pemerintahan serta landasan hukum indonesia, yaitu Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 (UUD 1945). Peserta didik saat pemaparan didorong agar aktif menyuarakan pendapat, hal ini diterealisasikan dalam permainan edukatif berupa pemungutan suara dengan topik yang telah ditentukan, yaitu berbagai macam kategori guru dalam SDN 01 Kacangan. Hasil yang diharapkan dari program kerja ini merupakan pemahaman perserta didik mengenai pentingnya sifat partisipatif yang aktif dalam kehidupan bernegara dan mengaplikasikasikannya dalam hidupnya.
ADVERTISEMENT
Pemaparan materi dari program kerja ini, disambut sangat baik oleh kepala sekolah serta guru-guru SDN 01 Kacangan, mengingat bahwa dengan seiringnya berjalannya zaman digitalisasi dimana anak dapat mendapatkan akses atas informasi melalui teknologi dan internet sehingga sangat rawan terpengaruhi atas informasi yang tidak nyata terlebih peserta didik sekolah dasar cenderung belum dapat memilah informasi yang diterimanya dengan baik. Hal ini mendorong anak anak lebih ragu atas menyuarakan pendapat dan berpartisipasi secara aktif. Oleh sebab itu, edukasi yang telah diberikan diharapkan untuk mendorong jiwa nasional peserta didik sekolah dasar agar lebih aktif bertindak.
Program Kerja ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi mahasiswa-mahasiswi lain dan masyarakat umum untuk turut serta mengedukasi anak mengenai pengetauan kewarganegaraan guna menciptakan kehidupan yang demokratis dan aktif serta mendukung perkembangan sumber daya manusia yang lebih berkualitas.
ADVERTISEMENT
Casimira Athalia.