Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
Konten dari Pengguna
Cegah Stunting Dengan Isi Piringku
17 Agustus 2024 16:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Azzahra Chaerunnissa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Limpung, Batang - 5 Agustus 2024 - Dalam upaya mencegah dan memerangi Stunting di Desa Limpung, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro menggencarkan program inisiatif bernama “Isi Piringku”. Program ini memiliki tujuan untuk terus meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang untuk pertumbuhan anak yang optimal.
ADVERTISEMENT
Stunting merupakan masalah gizi yang sangat kronis karena disebabkan kurangnya asupan gizi dalam jangka waktu lama, terutama pada 1.000 hari pertama kehidupan anak. Di Desa Limpung, mencegah kasus stunting menjadi yang sangat penting untuk pertumbuhan anak yang optimal di Desa Limpung. Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro memberikan edukasi dan solusi yang praktis melalui program “Isi Piringku”.
Program “Isi Piringku” memiliki tujuan untuk memberikan edukasi kepada orang tua mengenai pentingnya pemberian makanan bergizi seimbang kepada anak - anak. Dalam program ini, mahasiswa KKN TIM II UNDIP 2023/2024 mengadakan penyuluhan gizi dalam penyusunan menu sehari - hari untuk anak - anak. Program ini melakukan pencerdasan ke Ibu - Ibu PKK tentang pentingnya gizi seimbang dan dampaknya terhadap pertumbuhan anak dan juga memberikan informasi mengenai komposisi makanan yang ideal, mencakup karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral.
ADVERTISEMENT
Melalui program “Isi Piringku” mahasiswa KKN TIM II UNDIP 2023/2024 berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam upaya penanggulangan stunting di Desa Limpung dan berencana untuk mendokumentasikan kegiatan ini sebagai panduan yang bisa diterapkan di desa - desa lain.
Dengan semangat kolaboratif dan inovatif, mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2023/2024 akan membawa perubahan positif di Desa Limpung. Program “Isi Piringku” tidak hanya membantu meningkatkan gizi anak - anak, tetapi juga memberikan harapan baru untuk masa depan yang lebih sehat.