1 Terduga Teroris di Pangkalpinang Ditangkap Densus 88

Konten Media Partner
30 Juni 2021 20:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kondisi terkini rumah terduga teroris di Pangkalpinang telah di pasang police line.
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi terkini rumah terduga teroris di Pangkalpinang telah di pasang police line.
ADVERTISEMENT
Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Polri menangkap terduga teroris berinisal AS di Kelurahan Gajah Mada, Kota Pangkalpinang, Rabu (30/6/2021) siang.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Densus 88 Anti Teror terlebih dahulu mengamankan DS dan SY di Duren Sawit , Jakarta Timur dan Jakarta Barat.
Berdasarkan informasi yang diperoleh ketiganya diduga berasal dari jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD). AS diketahui menyuplai sebuah paket kepada DS dan SY
"Hari ini, Rabu, 30 Juni 2021, Densus 88 Antiteror Polri Satgas Wilayah DKI bekerja sama dengan Satgas Wilayah Babel, telah melakukan penangkapan terhadap tiga orang diduga teroris namanya adalah DS, SY, dan AS," ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Ahmad Ramadhan, Rabu (30/6/2021) siang.
Penangkapan ketiga terduga, kata Ramadhan, usai AS mengirim paket senjata dari Bangka Belitung ke Jakarta.
"Dimana perannya adalah menerima barang paket titipan dari saudara AS yang dikirim dari Provinsi Bangka Belitung.Dimana setelah ditangkap Satgas Wilayah Densus 88 DKI, barang bukti yang diamankan adalah tiga pucuk senapan panjang dengan amunisi 120 butir, kemudian tiga pucuk senpi jenis revolver dengan amunisi 100 butir, juga ada dua pisau belati. Hasil penyelidikan sementara bahwa kelompok ini adalah kelompok JAD," ungkap Ramadhan
ADVERTISEMENT
Densus sendiri, sejauh ini masih berupaya menggali informasi dari ketiga orang yang tertangkap hari ini.
"Densus teruskan penyelidikan lebih lanjut dimana pelaku-pelaku lain. (DS dan SY) akan dibawa ke Polda Metro Jaya," kata Ramadhan.
Pantauan babelhits di lokasi, tampak garis polisi masih terpasang di rumah kediaman terduga teroris tersebut. Juga terlihat anggota Polsek Bukit Intan dan Polres Pangkalpinang berjaga -jaga di lokasi tersebut.
Kabid Humas Polda Bangka Belitung, Kombes (Pol) Drs A Maladi ketika di konfirmasi media ini membenarkan adanya penangkapan salah satu teroris di Bagnka Belitung.
"Itu wewenangnya Divisi Humas Polri dan Densus yang merilis. Polda Bangka Belitung hanya back up saja,” ungkap Kombes Maladi melalui pesan singkat, Rabu (30/6/2021) sore.
ADVERTISEMENT