Harga Timah di JFX Berkisar USD33000 - USD34000 Per Metrik Ton

Konten Media Partner
16 September 2021 10:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi.
ADVERTISEMENT
Ekpors timah Indonesia terus menunjukkan trend positif di pasar dunia, bahkan Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) salah satu bursa yang memperdagangkan komoditi timah, mencatat harga transaksi timah yang terdaftar di BBJ berkisar diantara USD33000 - USD34000 per metrik ton utk kontrak timah dengan kode TLEAD300. Demikian dikatakan Direktur Utama Jakarta Futures Exchange, Stephanus Paulus Lumintang, Direktur Utama Jakarta Futures Exchange.
ADVERTISEMENT
"Jumlah total transaksi untuk semua jenis kontrak selama tahun 2021 telah mencapai hampir 30.000 ton," ujarnya, Kepada babelhits.
Diakui Paulus sapaan akrbanya, bahwa situasi harga sempat mengalami penurunan. Hanya saja menurutnya penurunan harga timah dunia hanya bersifat sementara, karena hanya dipengaruhi oleh penurunan demand saja. Tetapi secara jangka panjang harga timah masih memiliki trend bullish, meskipun terbatas.
Untuk pasokan timah sendiri, Paulus menyebutkan bahwa sempat mengalami kendala akibat pembatasan-pembatasan yang harus dilakukan dalam upaya mengendalikan situasi dalam masa pandemi ini, khususnya di Indonesia.
Namun apabila kondisi pandemi sudah dapat dikendalikan, pastinya akan meningkatkan permintaan terhadap timah dari Indonesia.
"Mengingat banyak kegiatan produksi di hampir semua sektor sempat tertahan beberapa waktu lananya selama masa pandemi, sehingga bilamana mulai dapat berproduksi kembali, pasti akan mengejar ketinggalan yang telah terjadi," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Pihaknya melihat situasi pandemi COVID-19 dimana seiring dengan masa pandemi yang lebih terkendali, diperkirakan akan dapat menstimulus pertumbuhan pemintaan timah di pasar.
"Kami memprediksikan harga timah hingga akhir tahun akan relatif bergerak dalam ruang harga yang stabil," tukasnya.