Jelang Nataru, Kapolres Bangka Selatan Sidak Harga Pangan di Pasar Toboali

Konten Media Partner
24 Desember 2020 18:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto saat sidak ke pasar Toboali.
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto saat sidak ke pasar Toboali.
ADVERTISEMENT
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto melakukan sidak ke Pasar Toboali, Kabupaten Bangka Selatan untuk mengecek harga pangan serta ketersediaan bahan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru), Kamis (24/12/2020) pagi.
ADVERTISEMENT
Adapun harga bahan pokok seperti beras, gula, ayam potong dan daging sapi, bawang merah, bawang putih di wilayah itu relatif normal, kendati harga cabai merah cenderung naik.
"Untuk harga cabai merah besar dikeluhkan pedagang maupun pembeli yang naik berkisar Rp 70 ribu. Untuk yang lain seperti sayur-sayuran cuma naik sedikit aja," kata AKBP Agus kepada wartawan, Kamis (24/12/2020).
Menurut AKBP Agus, naiknya harga cabai karena pendistribusiannya juga jauh didatangkan dari Pulau Jawa.
"Karena melalui pendistribusiannya melalui transportasi laut atau darat mungkin karena ombak sedang besar harga sedikit melambung," ujarnya.
Kapolres juga mengimbau kepada distributor atau penjual agar jangan memainkan harga pangan untuk dijual ke masyarakat.
"Di samping itu kita tetap mengawasi distributor dan penjual terkait harga bahan pokok atau harga pangan. Jangan jadi mafia pangan karena kita selalu awasi. Jika ada yang bermain kita himbau, kalau masih ngeyel kita lakukan penindakan hukum," tukas AKBP Agus.(*)
ADVERTISEMENT