Ratusan Prajurit TNI/Polri Ikut Shalat Istisqo

Konten Media Partner
19 September 2019 20:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratusan Prajurit TNI/Polri Ikut Shalat Istisqo. (Ist)
zoom-in-whitePerbesar
Ratusan Prajurit TNI/Polri Ikut Shalat Istisqo. (Ist)
ADVERTISEMENT
Ratusan prajurit TNI/Polri mengikuti Sholat Istisqo yang digelar pihak Korem 045/Garuda Jaya Bangka Belitung di halaman Makodim 0413/Bangka, Rabu (18/9/2019) pagi kemarin.
ADVERTISEMENT
Tak hanya para prajurit, Sholat Istisqo ini juga diikuti PNS dan warga sekitar dan Pengurus Persit Kartika Candra Kirana Korem 045/Garuda Jaya.
Ustadz Syarif Hidayat seusai shalat istisqo dalam do’anya meminta dan memohon kepada Allah SWT agar menurunkan hujan dari langit, sehingga kekeringan yang melanda segera teratasi.
Danrem 045/Gaya Kolonel Inf Dadang Arif Abdurrahman mengatakan kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pihaknya untuk membantu pencegahan Karhutla di wilayah Bangka Belitung. Pasalnya kemarau yang berkepanjangan akhir-akhir ini mulai dirasakan masyarakat Bangka belitung.
"Dengan melaksanakan Sholat Istisqa dalam rangka meminta turunnya hujan, kebakaran yang besar hanya kuasa Tuhan lah yang bisa memadamkan itu semua,” kata Danrem.
Danrem juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak membakar lahan, aturan dan hukumannya sudah jelas.
ADVERTISEMENT
“Masyarakat jangan ada yang berani main-main dengan aturan yang sudah ada, stop dan cegah Karhutla,” tukas Danrem.
Senin, Pemprov Babel Gelar Sholat Istisqo
Tak hanya para prajurit, para PNS di lingkungan Pemprov Bangka Belitung juga diimbau untuk mengikuti Sholat Istisqo yang akan digelar pada Senin (23/9/2019) sekitar pukul 07.30 WIB di halaman Kantor Gubernur Bangka Belitung.
Kepala Biro Kesra Setda Babel, Asyraf Suryadin mengatakan Sholat Istisqo akan diimami oleh Ustadz Syaiful Zuhri Ketua MUI Bangka, dan khotib Ustadz Massyuri Pimpinan Pondok Pesantren Tahfidz Quran Puding, Bangka.
Asyraf mengharapkan kepada pegawai agar dapat membawa peralatan sholat masing-masing.
Menurut Asyraf pihaknya juga telah mengirimkan surat kepada bupati/walikota untuk mengimbau masyarakat di daerahnya masing-masing untuk melaksanakan Sholat Istisqo.
ADVERTISEMENT
“Kami juga menghimbau kepada masyarakat dan khotib - khotib sholat Jumat agar setelah shalat Jumat dapat melaksanakan sholat minta hujan. Siapa tahu dengan sholat istisqo serentak Allah kabulkan do’a kita dan diturunkan hujan,” harap Asyraf.