Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Anak Sering Mimisan? Coba Beri Tambahan Vitamin C
31 Agustus 2019 13:18 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Anak Sering Mimisan? Coba Beri Tambahan Vitamin C
ADVERTISEMENT
Anak pertamaku sekarang usia 6 tahun, sejak lahir dia tumbuh sehat dan termasuk anak yang jarang sakit. Ketika memasuki usia 3 tahun dia mulai mimisan, semakin hari semakin sering, bisa terjadi hampir setiap hari dan bahkan pernah 6x dalam 1 hari. Sebagai ibu, rasa khawatir memenuhi hari-hariku.
ADVERTISEMENT
Untuk memastikan bahwa anakku baik-baik saja, aku membawanya ke dokter spesialis anak, dokter menjelaskan kemungkinan hal ini karena kelelahan dan selaput hidungnya masih tipis sehingga mudah sobek. Setelah pergi ke dokter spesialis anak sebanyak 2x dengan diberi resep obat yang berbeda namun tetap saja tidak ada perubahan, akhirnya DSA merujuk untuk ke spesialis THT.
Di spesialis THT anakku dicek rongga hidungnya dan ternyata hasilnya memang selaput hidungnya sangat-sangat tipis. Anakku dipastikan tidak bisa terpapar langsung dengan kipas angin, AC, tidak boleh terlalu dingin, jika naik motor pun harus menggunakan masker, juga tidak boleh terpapar panas matahari yang menyengat, tidak boleh terlalu lelah dan harus cukup tidur. Namun dokter menjelaskan hal ini sama sekali tidak berbahaya, semakin dewasa selaput hidungnya akan semakin tebal dan kuat. Untuk membantu memperkuat selaput hidung anakku, dokter hanya menganjurkan pemberian vitamin C setiap harinya selain menjaga hal-hal tadi. Dan benar dokter pun meresepkan vitamin C saja untuk anakku tanpa ada obat-obatan yang lain.
ADVERTISEMENT
Sekarang usia anakku sudah 6 tahun, alhamdulillah dengan pemberian rutin vitamin C setiap harinya termasuk buah-buahan dan sayur, anakku semakin jarang mimisan, meskipun sesekali masih mimisan jika anakku tidak tidur siang. Dan kemarin anakku sengaja aku bawa kontrol kembali ke spesialis THT, hasilnya selaput hidungnya tidak setipis dahulu, dokter meminta hal-hal yang dianjurkan dokter harus tetap dilakukan. Dokter pun hanya menyarankan untuk kontrol kembali saat usianya sudah 12 tahun (di mana biasanya selaput hidung anak-anak sudah kuat), itu pun jika mimisan masih sering terjadi.
Untuk Moms yang anaknya mengalami hal yang sama, jangan cemas dulu, coba beri tambahan vitamin C dahulu dan jangan biarkan si Kecil terpapar angin kencang dan panas berlebih. Semoga pengalamanku ini bisa membantu dan mengurangi rasa khawatir para Moms ya. Semoga anak-anak kita selalu sehat ya Moms.
ADVERTISEMENT