Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Baby Bather vs Baby Bath Tub
26 Januari 2019 2:25 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:48 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Moms, suka bingung tidak saat memilih peralatan untuk baby, khususnya bagi para new Mom. Kali ini saya mau membandingkan antara 2 tempat mandi baby berdasarkan pengalamanku, yaitu baby bather dan baby bath tub.
ADVERTISEMENT
Baby Bather
Baby bather ini sangatlah praktis dan simple. Ini merupakan andalan saya di saat akan pergi traveling dikarenakan kemudahannya saat dilipat dan ukurannya yang minimalis. Selain itu dengan posisi yang bersandar saat mandi membuat bayi saya sendiri merasa lebih nyaman.
Untuk saya pribadi, saya belum berani menggunakan baby bather saat baby masih newborn dikarenakan tidak adanya pengaman di sisi baby bather. Selain itu, saat bayi saya menginjak usia 8-9 bulan di mana saat sedang fase aktif-aktifnya, anak saya tidak lagi merasa nyaman jika hanya berdiam dan bersandar saja saat mandi karena bawaannya pasti mau duduk dan beranjak sehingga tidak jarang membuat saya kaget dan takut bila si Kecil jatuh.
ADVERTISEMENT
Baby Bath Tub
Saya rekomendasikan baby bath tub ini untuk newborn karena dengan bentuk yang bundar memanjang sehingga lebih safety saat penggunaannya. Disarankan Moms memilih bath tub yang memiliki dudukan sehingga aman saat memandikan baby. Baby bath tub ini terdapat 2 tipe, yaitu yang foldable dan non foldable. Untuk yang foldable juga bisa digunakan untuk traveling walaupun sizenya cenderung lebih besar dibandingkan baby bather.
Baby bath tub non foldable tentunya memiliki bobot yang lebih berat serta ribet dan tidak praktis jika dibawa traveling. Sedangkan kekurangan baby bath tub non foldable biasanya membutuhkan matras tambahan yang nantinya berbentuk hampir mirip seperti baby bather. Namun dengan posisi lebih telentang sehingga penggunaannya juga cukup rumit dan untuk saya pribadi saya cukup khawatir dikarenakan rentan untuk slip.
ADVERTISEMENT
So Moms, mana yang nantinya akan Moms pilih?
Semoga bermanfaat.
By: Editha Aldillasari
Copyright by Babyologist