Konten dari Pengguna

Bantal Bolong Seperti Apa yang Ampuh Mencegah Kepala Peyang?

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
30 Juli 2019 22:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bantal Bolong Seperti Apa yang Ampuh Mencegah Kepala Peyang?
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Kepala bayi dengan bentuk yang tidak bulat sempurna kadang mengganggu hati orang tua terutama ibu. Maka dari sejak lahir, sebaiknya sudah mengantisipasi kejadian ini terutama dari cara tidur dan cara menggendong. Bayi saya lahir dengan operasi caesar, sehingga kepala bayi bulat sempurna, tentu saja saya sangat bersukacita akan hal itu. Saya sudah mempersiapkan bantal peyang yang sekarang ramai dipasaran, bantal dengan isi dakron seperti pada umumnya tetapi bagian tengah nya dijahit dan tidak diberi dakron sehingga terlihat ada "lubang" tapi ternyata, bantal jenis ini pun tidak bisa sembarangan memilih. Karena kepala anak saya sempat datar di bagian belakang, untung saja saya segera mempelajari apa yang salah. Tetap diperlukan standart - standart khusus dan tidak hanya sekedar "bolong" di tengah saja. Berikut standart yang saya temukan berdasarkan pengalaman saya :
ADVERTISEMENT
• Isi bantal tidak boleh lembek, karena kalau isi bantal lembek, dia tidak terlalu bisa mempertahankan bentuk area samping kepala , sehingga ketika ditidurkan , berat tetap tertumpu pada kepala bagian bawah saja dan mengakibatkan kepala datar bagian belakang
• Isi bantal sebaiknya dipilih yang agak firm, sehingga kepala bayi benar benar tersanggah dengan baik dan bantal tidak ikut kempes ketika kepala bayi diletakkan diatasnya. Dan isi bantal yang firm bisa membantu membentuk kepala bayi (seumpama bentuk kepala sudah agak tidak bulat dari semenjak lahir)
• Lubang tidak boleh lebih besar daripada kepala bayi, karena jika lebih besar sama saja bagian sisi bantal tidak menghimpit / membentuk dan mempertahankan bulat nya kepala bayi
ADVERTISEMENT
• Jika bayi lahir dalam kondisi kepala sudah bulat sempurna, textur bantal sebaiknya yang memory foam agar bantal mengikuti bentuk kepala dan dapat menjaga kepala bayi tetap bulatSedangkan saya sendiri memilih jenis bantal khusus seperti foto diatas, karena texturnya memory foam tetapi tetap firm, dan lubang nya sudah dibuat dengan design khusus serupa corong, jadi semakin kebawah semakin mengecil, bukan hanya lubang dua dimensi.