Belajar dan Bermain Bersama 'Parklon Playmat'

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
Konten dari Pengguna
3 September 2019 14:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Belajar dan Bermain Bersama 'Parklon Playmat'
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Dear Moms, sedang mencari playmat yang simpel untuk anak bermain? Atau si Kecil dalam proses berguling, belajar duduk, atau merangkak? 
ADVERTISEMENT
Ada sedikit cerita waktu belum tahu ada parklon playmat ini, saya menggunakan playmat yang mirip seperti tikar biasa. Beberapa kali anak sulung saya terjatuh bahkan kepalanya sampai benjol. Pada waktu sembilan bulan, dia mulai merangkak, kakinya sampai lebam dan kasar karena menggunakan playmat berbahan BPA (Bisphenol A).
Setelah itu, saya mulai searching dan melihat beberapa teman yang menggunakan parklon playmat ini. Saya buka websitenya dan ternyata review-nya bagus banget. Kemudian saya putuskan untuk membelinya, untuk anak kedua saya yang baru memasuki usia empat bulan, di mana usia ini sudah mulai berguling sendiri. Jadi saya tidak khawatir lagi kalau si Kecil bermain di atasnya.
Kenapa saya pilih parklon playmat?
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Berikut tips memilih playmat yang baik untuk si Kecil:
- Pilihlah playmat yang bebas toxic dan berbagai bahan beracun lainnya.
- Pilihlah playmat yang awet dan tahan lama.
- Pilihlah playmat yang mudah dibersihkan.
- Pilihlah playmat yang memiliki ketebalan yang pas.
-Pilihlah playmat yang memiliki permukaan lembut.
- Pilihlah playmat yang anti selip.
 - Pilihlah playmat yang mudah dibawa ke mana-mana. 
Ada dua tipe parklon, yaitu PE roll mat dan PE folding mat. Keduanya sama-sama terbuat dari material premium non-toxic, ringan, dan mudah dibawa. Perbedaannya terletak pada cara penyimpanan dan motifnya. Jika PE roll mat memiliki dua motif di kedua sisi mat-nya, PE folding mat hanya memiliki satu motif saja. Cara penyimpanan PE roll mat digulung, kalau PE folding mat dilipat.
ADVERTISEMENT
Kalau saya tetap memilih yang PE roll mat, karena si Sulung lagi senang belajar warna, angka, dan huruf. Jadi kalau bosan, bisa dibalik dan dapat pembelajaran baru lagi. Aktivitas belajar dan bermain pun jadi sangat menyenangkan.
After all, semua kembali dengan kebutuhan masing masing, sama-sama empuk dan nyaman, juga mudah disimpan. Semoga bermanfaat. 
Ilustrasi anak bermain. Foto: pixabay