Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Benarkah Stress Mempengaruhi Kesuburan?
9 Mei 2019 11:48 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Para moms terutama yang lama menanti momongan, pasti sering mendengar orang bilang "jangan stress dibawa enjoy aja kaau belum hamil". Nah pasti timbul pertanyaan "apakah benar stress bikin kita susah hamil?". Menurut saya benar stress bisa wanita termasuk saya sulit hamil. Menurut pengalaman pribadi, saat hamil clive saya stress berat, mikirin omongan sana sini kok belum hamil, setiap bulan ketika menstruasi langsung down berharap tidak menstruasi. Hal ini normal ya sebagai seorang wanita yang pastinya ingin memiliki momongan. Semakin dijadikan beban pikiran semakin sulit untuk hamil.
ADVERTISEMENT
Beberapa kali saya konsultasi ke dokter dan disarankan jangan stress. Percuma saja suntik hormon tapi kalau stress tidak akan berhasil. Menurut dokter alasan kenapa stress bisa membuat sulit hamil karena emosi dan hormon wanita itu berpusat di otak. Sehingga ketika wanita mengalami stress yang menyebabkan emosinya tidak stabil, maka secara otomstis itu akan mempengaruhi hormon pada tubuh secara keseluruhan tanpa terkecuali hormon reproduksi seperti estrogen dan progesteron pun ikut terganggu. Akibatnya jelas ya para moms, proses-proses penting yang mengawali terjadinya kehamilan seperti siklus haid dan ovulasi menjadi terganggu. Maka hal ini sudah pasti akan membuat sel telur sulit dilepaskan dari ovarium dan akibatnya pembuahan tidak akam terjadi.
Namun meskipun begitu, ini tidak berarti setiap wanita yang stress pasti akan sulit hamil. Ada juga wanita yang tetap bisa hamil meskipun di bawah tekanan yang hebat. Dulu waktu hamil clive, 3 bulan sebelumnya saya belajar untuk tidak di bawa beban pikiran saat menstruasi datang sehingga kehamilan tidak kunjung datang. Dan setelah itu percaya tidak percaya saya hamil juga.
ADVERTISEMENT
Jadi, kalau berencana ingin segera hamil maka lebih baik hindari stress ya.
Semoga bermanfaat.
By: Sherly ocktavia via Babyologist