Konten dari Pengguna

Dampak Positif dan Negatif Penggunaan Gadget pada si Kecil

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
26 Juni 2019 13:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Dampak Positif dan Negatif Penggunaan Gadget pada si Kecil

ADVERTISEMENT
Wah rasanya sekarang ga sedikit anak-anak yang bahkan di bawah umur 5 tahun sudah mulai memainkan gadget. Entah itu sekadar nonton atau bermain game, mungkin ga banyak Moms juga yang membiarkan si Kecil asyik bermain gadget tanpa tahu dampak positif dan negatifnya padahal pemberian gadget bagi anak di bawah 5 tahun semestinya hanya mengenai warna dan suara, tidak berlebihan ya Moms dalam memberikan gadget untuk sarana bermain atau menonton si Kecil. Nah di sini saya akan membahas tentang dampak negatif dan positif penggunaan gadget pada si Kecil.
ADVERTISEMENT

Dampak Positif

• Adanya permainan edukatif untuk si Kecil agar merangsang otaknya dan pola permainan dapat disesuaikan dengan usia si Kecil, suatu media belajar yang bisa membuat si Kecil merasa Happy!
• Belajar menanggapi teknologi. Dengan zaman sekarang yang sudah canggih, kita tidak dapat membatasi keingintahuan si Kecil tentang gadget, tapi kita sebagai orang tua harus terus mengawasi dan mendampingi si Kecil saat bermain gadget. Moms bisa memberikan informasi kepada si Kecil cara menggunakan gadget dan hal apa saja yang dapat merusak gadget.
• Bisa menambah pengetahuan si Kecil dengan media sosial yang dapat memberikan informasi dan juga materi untuk dapat memuaskan pengetahuan si Kecil seperti anak akan belajar bermain piano.
ADVERTISEMENT

Dampak Negatif

• Adanya risiko terkena radiasi. Paparan radiasi pada gadget sangat berbahaya ya Moms bagi kesehatan dan perkembangan si Kecil. Radiasi gadget itu bisa mempengaruhi atau merusak perkembangan otak si Kecil, dan juga sistem imun anak bisa terganggu.
• Lambatnya memahami pelajaran.
• Hambatan terhadap perkembangan. Biasanya jika si Kecil sering bermain gadget akan mempengaruhi hambatan proses perkembangan si Kecil.
• Berisiko terhadap perkembangan psikolog si Kecil karena tidak sedikit di dalam gadget sering ada tontonan kekerasan terhadap sesama. Si Kecil bisa saja meniru adegan tersebut karena si Kecil cenderung ingin melakukan hal yang dilihat dan ditontonnya.
Bijak dalam memberikan gadget pada si Kecil ya Moms, walaupun ada dampak positifnya, tapi kita juga harus lihat segi negatifnya.
ADVERTISEMENT