Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Granuloma Umbilical pada Newborn? Jangan Panik Ya Moms!
30 Juli 2019 23:03 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Granuloma Umbilical pada Newborn? Jangan Panik Ya Moms!
ADVERTISEMENT
Granuloma Umbilical? Apa itu?
ADVERTISEMENT
Jadi baby L puput pusar pada hari ke 5. Awalnya adalah ketika ayah dan neneknya lagi ngecek popok baby L karena pada saat itu dia sangat cranky. Waktu di buka tadaaaaa.... pusarnya puput dan akhirnya kami simpan perbannya tsb.
Bertepatan pada hari ke 7 baby L kontrol namun sayang DSA yang memegang dia waktu lahir tiba-tiba ga praktek dan kita udah ada di RS. Akhirnya kita ke DSA yang cukup senior. Ketika beliau periksa pusar baby L, beliau tidak banyak bicara hanya mengoleskan Betadine di cutton bud lalu dioleskan ke pusar baby L. Lalu beliau berkata udah babynya sehat dan kami pun pulang.
Pada saat baby L berusia 4 minggu lalu muncullah kepanikan ibu baru "kok pusar baby L ada gelembung ya?" Awalnya gelembung yang saya maksud ini hanya kecil saja tapi kemudian makin hari makin membesar terlebih ketika baby L menangis atau mengeden. Akhirnya kami membawa baby L kembali ke DSA dan lagi-lagi DSA baby L tidak praktek (terlebih karena itu hari minggu). Setelah diperiksa DSA yang saat itu praktek (atas rekomendasi ibu2 lain juga bahwa beliau enak dalam menjelaskan) ternyata baby L ketika puput pusar terlalu dini alias belum waktunya puput. Kemudian kami teringat mungkin ini karena tersenggol oleh diapernya, alhasil jadi copot.
ADVERTISEMENT
Dokter menyarankan untuk menggunakan Albothyl dan seperti yang kita tahu albothyl sudah ditarik dari pasaran. Lalu dokter mengatakan kembali pakai garam dapur juga bisa ditotol di sekitar gelembungnya dan rutin, tapi saya belum pernah mencobanya pakai garam mungkin akan sangat perih.
Pasti Moms ngerti deh perasaan saya waktu mendengarnya. Akhirnya kami pulang dengan kegalauan. Suami saya mencoba mencari albothyl via online dan ternyata ada yang masih jual ternyata dan exp masih di 2022. Tapi karena saya masih penasaran akhirnya saya bawa baby L ke DSA lain yang akhirnya DSA tersebut jadi DSA baby L sampai sekarang.
Dr.Erwin Lukas menjelaskan secara detail bahwa gelembung yang dimaksud bernama granuloma umbilical (kita singkat jadi GU ya) dan tidak berbahaya. GU ini sendiri seperti daging tumbuh yang memang muncul karena puput pusar yang tidak sempurna.
ADVERTISEMENT
Lalu penanganannya bagaimana?
Ternyata obat yang dianjurkan pun sama, yaitu albothyl. Jika tidak ada albothyl, gunakan Betadine. Namun betadine cukup lama dalam pengobatannya. Lalu jika ingin cepat bisa menggunakan silver nitrate tetapi untuk yang satu ini kata dr. Erwin tidak dijual di Indonesia dan negara terdekat yang menjualnya adalah Singapore. Satu lagi yang bisa digunakan untuk mengobati yaitu garam dapur murah meriah, kata dr. Erwin no no koin yang diikat di pusar yang kata orang zaman dulu ya Moms karena itu malah bisa memperparah keadaannya.
Sepulang di rumah akhirnya dengan segala kegalauan saya coba teteskan albothyl yang saya beli via online dengan harapan semoga barang ini original dan yang saya tahu albothyl ini tentu sangat perih (waktu sariawan saya pernah coba pakai) akhirnya saya menguatkan diri saya agar semua ini segera berakhir.
ADVERTISEMENT
Saya teteskan di sekitar jaringan hingga ke akar-akar di dalamnya lalu kemudian baby L tidak menangis. Mengapa tidak menangis? Karena ternyata di pusar tidak ada syaraf-syaraf sensitif. Tidak seperti sariawan yang banyak syaraf dan jaringan di dalam mulut. Alhamdulillah saya sedikit lega.
Berminggu-minggu saya rutinkan untuk memberikan albothyl di pusar baby L. Ini kudu telaten ya Moms jika ingin cepet kempes. Akhirnya setelah 3 minggu GU mengering dan menghitam yang pada akhirnya itu membuat dia copot dengan sendirinya. Harus sabar ya Moms kalau sudah mau sembuh memang rasanya tangan gatel pengen narik biar cepet beres tapi jangan ya Moms, biarkan copot dengan sendirinya.
Setelah saya liat GUnya sudah copot lalu saya bawa baby L ke dr. Erwin lagi memastikan apakah sudah sembuh total karena ada yang biasanya bisa tertinggal dan kemudian jadi tumbuh kembali. Setelah diperiksa alhamdulillah sudah bersih walaupun dr. Erwin kaget saya bisa menemukan albothyl karena sudah tidak dijual bebas.
ADVERTISEMENT
Jadi Moms, kalau babynya ada yang pusarnya seperti anak saya ini jangan panik ya Moms. Terlebih ibu baru rentan baby blues seperti saya kemarin jadi super galau hihi. Sabar dan telaten adalah kunci untuk penyembuhannya, tidak ada yang instan ya. Semangat Moms!