news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ketika Vagina Bayi Baru Lahir Mengeluarkan Darah

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
Konten dari Pengguna
21 Juni 2019 16:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ketika Vagina Bayi Baru Lahir Mengeluarkan Darah
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Lima hari setelah melahirkan saya kaget ketika melihat ada bercak darah di pampers anak saya. Sebagai ibu baru, tentu saja ini membuat saya kaget. Saya pun panik, kok bisa bayi baru lahir mengeluarkan darah dari vagina? Saya juga sempat berpikir apakah ada kelainan atau penyakit serius pada Audrey?
ADVERTISEMENT
Akhirnya pada saat seminggu kontrol pertama, saya berkonsultasi ke dokter anak apa sih penyebab pendarahan vagina pada bayi.
Menurut penjelasan dokter, ternyata pendarahan itu disebabkan karena hormon estrogen yang didapat dari ibunya sewaktu dalam kandungan. Biasanya darah itu akan berkurang dalam waktu dua sampai tiga hari. Buat Moms jangan khawatir ya, ternyata munculnya darah itu sangat normal dan umum.
Saran dari dokter apabila menemukan darah di popok si kecil, Moms tetap harus memastikan daerah vagina si Kecil tetap bersih. Untuk membersihkannya Moms bisa menggunakan air hangat. Oleh karena itu, saya harus sangat hati-hati membersihkan bagian kemaluannya supaya tetap bersih dan Audrey tetap merasa nyaman. Dan syukurlah setelah empat hari darah Audrey berhenti sendiri.
Ilustrasi bayi baru lahir Foto: Shutterstock