Konten dari Pengguna

NAÏF Baby Care Mini Set, Teman Kulit Sehat si Kecil saat Travelling

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
25 Maret 2019 15:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Berlibur bukan berarti melupakan kebiasaan merawat kulit ya, Moms, terutama bagi si Kecil. Sebab mereka memiliki jenis kulit yang jauh lebih sensitif dibandingkan dengan orang dewasa. Paparan sinar matahari langsung, debu, serta udara yang terlalu panas atau terlalu dingin, seringkali menimbulkan berbagai masalah pada kulit bayi. Ruam pada kulit, eczema, kulit kering dan mengelupas, bahkan ketombe pada kulit kepala si Kecil. Tentunya akan sangat mengganggu waktu berlibur apabila tidak segera diatasi dengan cara yang tepat.
ADVERTISEMENT
Namun terkadang, Moms juga merasa kesulitan ketika harus mempersiapkan berbagai produk perawatan kulit si Kecil. Misalnya, barang apa saja yang harus dibawa ketika ingin berlibur. Sebab, jenis produk bayi beragam, begitu pula dengan ukuran kemasannya. Terkadang, barang-barang si Kecil yang cukup besar sehingga menghabiskan banyak ruang di tas atau koper penyimpanan, bukan? Belum lagi, Moms juga harus pintar-pintar memilah-milih jenis pakaian apa saja yang harus dibawa, diapers, botol susu, mainan dan buku favorit si Kecil, serta keperluan lainnya. 
Untuk Moms yang memiliki hobi travelling membawa si kecil, NAÏF Baby Care Mini Set (travel size) ini merupakan solusi yang tepat dalam meringkas barang bawaan si Kecil. Selain kemasannya yang praktis, satu set NAÏF Baby Care Mini ini sudah mencakup berbagai jenis produk perawatan kulit yang sangat esensial bagi si kecil lho, Moms.
ADVERTISEMENT
1. Nourishing Shampoo (15 ml)Naif Baby Nourishing Shampoo menjadi favorit bagi saya, karena kulit kepala Hannah sangat mudah berkeringat, berketombe dan gatal-gatal, sehingga tidak jarang saya menemukan luka goresan di kulit kepalanya akibat ia sering menggatuk bagian kepala yang gatal. Namun, setelah mencoba produk Naif Baby Nourishing Shampoo, ketombe di kepala Hannah perlahan berkurang dan lama-kelamaan menghilang. Saat memakai ini, rambutnya pun terlihat semakin sehat dan yang pasti saya jadi semakin sering mencium kepalanya karena wangi, hehe. 
2. Cleansing Wash Gel (15 ml)Untuk kulit Hannah yang cenderung sensitif dan kering, bahkan eczema, NAÏF Baby Cleansing Wash Gel mampu menutrisi kulit Hannah sehingga mampu mengembalikan kelembaban dan kekenyalan kulit si Kecil seperti kulit bayi baru lahir. 
ADVERTISEMENT
3. Softening Body Lotion (15 ml)Agar kulit Hannah tetap terjaga kelembabannya seharian, terutama pada saat travelling, saya tidak pernah absen mengaplikasikan NAÏF Baby Softening Body Lotion di kulit tubuh Hannah setiap habis mandi. Komposisinya yang terdiri dari bahan-bahan alami yang unik dan aktif seperti cottonseeds oil, almond oil, avocado oil, macadamia oil, dan bisabolol/chamomile, dan sunflower seeds oil, menjadikan setiap rangkaian produk NAÏF aman digunakan untuk kulit newborn yang sangat sensitif sekalipun. Selain itu, body lotion-nya juga tidak lengket dan cepat menyerap di kulit, serta memiliki aroma calming yang khas.
4. Nurturing Cream (15 ml)Krim ajaib ini berfungsi untuk merawat ruam (iritasi pada kulit) serta mengurangi gatal pada kulit sensitif. Saya biasa mengaplikasikan krim ini di bagian wajah yang mengalami ruam akibat cuaca panas. Selain itu NAÏF Nurturing Cream juga bisa digunakan ketika fase tumbuh gigi, di area yang terkena ruam popok, iritasi pada area lipatan seperti ketiak dan lipatan paha, serta ketika muncul eczema akibat alergi makanan/minuman tertentu).
ADVERTISEMENT
Produk NAÏF Baby Care Mini Set ini bisa Moms dapatkan dengan mudah di berbagai store dan e-commerce ya. Moms juga bisa mendapatkan produk NAÏF Baby Care Mini Set ini secara cuma-cuma dengan berbagi cerita di website Babyologist, lho! Tunggu apa lagi Moms, share your story, earn your points, and enjoy your rewards
Semoga bermanfaat.
By: Iswatun Hasanah
Copyright by Babyologist