Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Penularan Diare
15 September 2018 15:20 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Diare merupakan kondisi di mana feses menjadi lembek dan pengeluarannya lebih sering dari biasanya. Pada umumnya, diare disebabkan karena makanan yang masuk ke dalam tubuh tidak bisa dicerna sehingga bisa menyebabkan iritasi pada usus, lambung dan saluran pencernaan lainnya.
ADVERTISEMENT
Cara Penularan Diare
Diare bisa menular melalui beberapa cara, di antaranya:
Makanan dan minumanMakanan yang sudah terkontaminasi oleh udara dan kuman yang berada pada suatu tempat atau sudah dihinggapi serangga dan tangan yang kotor, akan menjadi penyebab penularan diare dari kuman yang menempel pada makanan tersebut.
MainanBermain dengan mainan yang sudah terkontaminasi kuman penyebab diare, terutama anak yang sering memasukkan mainan ke dalam mulutnya. Virus ini juga bisa bertahan hingga beberapa hari di permukaan.
AirPenularan lainnya terjadi ketika Anda menggunakan air yang sudah tercemar oleh kuman penyebab diare, atau meminum air yang kurang matang.
Tidak mencuci tangan dengan bersihCuci tangan dengan bersih ketika sudah membersihkan feses anak yang terinfeksi diare. Karena ditakutkan dapat mengontaminasi barang-barang lainnya yang Anda pegang.
ADVERTISEMENT
Diagnosis Diare
Dalam mendiagnosis diare, biasanya Anda bisa melihat frekuensi seberapa sering buang air besar, dan memperhatikan tekstur dari feses, serta berapa banyak feses yang dikeluarkan pada saat buang air besar. Jika Anda mengalami buang air besar yang lebih sering dari biasanya bahkan hingga 5 kali dalam sehari atau lebih, dan tekstur feses juga cair dan feses yang keluar lebih banyak dari biasanya, bisa disimpulkan bahwa Anda memang mengalami diare.
Cara Mencegah Diare
Biasakan cuci tangan setelah beraktivitas
Tutup makanan dan minuman yang sedang disediakan
Jangan jajan sembarangan
Jaga kebersihan peralatan makanan
Minumlah air yang sudah benar-benar matang
ADVERTISEMENT
Obat Diare
Beberapa obat herbal yang bisa menjadi pilihan mengobati diare adalah:
Ramuan kunyit dan kapur sirih Rebus kunyit dengan 1 gelas air dan biarkan menyusut hingga 1/3 gelas, kemudian campurkan dengan kapur sirih.
Akar jeruk nipisCaranya adalah merebus sekitar 4 batang akar jeruk nipis yang sudah dibersihkan dengan 6 gelas air, kemudian biarkan menyusut hingga 4 gelas. Dan berikan secara rutin setiap sore.
Semoga bermanfaat.
By: Babyologist Editor