Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Review Pompa ASI Medela Swing Maxi
30 Juli 2019 22:16 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Review Pompa ASI Medela Swing Maxi
ADVERTISEMENT
Pompa ASI adalah peralatan yang menurutku wajib dimiliki ibu menyusui, apalagi working mom. Sempet baca baca review berbagai merk pompa ASI, baik pompa ASI manual sampai elektrik. Untungnya, iparku berbaik hati meminjamkan pompa ASI Medela Swing nya. Katanya biar kalo ga cocok, ga rugi karena udah beli. Sebulan setengah pake, ternyata cocok banget sama Medela.
ADVERTISEMENT
Permasalahannya, Medela Swing hanya memiliki satu pompa. Jadi waktu di kantor, setiap pumping aku makan waktu 40-50 menit. Padahal idealnya kita memompa ASI setiap 2-3 jam sekali. Dihitung hitung, 8 jam kerja, 2 setengah jam nya aku pakai untuk pumping. Kurang efisien dan kerasa banget kalau kerjaan lagi banyak-banyaknya.
Akhirnya, aku memutuskan untuk membeli Medela Swing Maxi. Pompa ASI elektrik dari medela yang memiliki sistem double pump. Apa sih kelebihannya Medela Swing Maxi? Let’s break it down.
Kualitas Medela. Dari awal baca review tentang berbagai merk pompa ASI, Medela termasuk salah satu brand yang sering aku temui. Kualitas brand dari Switzerland yang sudah ada sejak tahun 1961 ini dikenal sangat bagus, bahkan sampai direkomendasikan di beberapa Rumah Sakit.
ADVERTISEMENT
Authorized Service Center. Selain dapat garansi 2 tahun, Medela juga memiliki Sevice Center di daerah Boulevard Kelapa Gading. Jadi kalau pompa nya rusak atau perlu maintenance, ga perlu bingung cari kemana.
Parts dijual terpisah. Pengalamanku waktu pinjam Medela Swing iparku, membrannya robek saat kucuci. Dan ternyata ga susah mencari original parts dari Medela ini, karena memang parts nya dijual secara terpisah di toko-toko online dan offline.
Electric. Aku termasuk tim pompa ASI elektrik. Karena, pompa ASI elektrik memiliki ritme saat memompa yang menirukan ritme menyusu bayi. Ditambah, tangan tidak terasa pegal saat memompa serta Moms juga bisa melakukan kegiatan lain (contoh: main HP :D)
Dual Pump dengan Two Phase Expression. Ini yang sangat aku butuhkan sebagai working Mom, memompa kedua PD secara bersamaan dengan jangka waktu yang singkat tapi tetap efisien. Pompa ASI ini juga bisa memancing Let Down Reflex (LDR), sehingga ASI dapat keluar dengan lebih lancar dan produksi ASI tetap terjaga
ADVERTISEMENT
Parts mudah dirakit dan dibersihkan
Kekuatan hisap dapat diatur, -100 mmHg sampai dengan -200mmHg. Jadi tidak perlu khawatir tidak nyaman atau sakit karena daya hisap terlalu kencang
Lightweight dan compact
Semua produk menurutku ada kelebihan dan kekurangannya. Berikut list kekurangan yang aku rasakan selama memakai Medela Swing Maxi:
Penggunaan daya baterai yang besar. Untuk beroperasi tanpa chargernya, pompa ASI ini membutuhkan 6 buah baterai AAA. Berdasarkan pengalamanku, di sesi ke 4-5 pumping, daya hisap pompa ini sudah melemah. Oleh karena itu, biasanya ada 1 sesi pumpingku yang menggunakan chargernya. Tips dariku agar tidak boros dalam membeli baterai, Moms bisa membeli rechargeable battery. Jadi baterai dapat dicharge saat Moms sedang di rumah.
ADVERTISEMENT
Suara motor yang kurang halus. Memang untuk suara yang dikeluarkan motor Medela saat memompa tidak terlalu kencang, namun tetap terdengar. Apalagi saat sedang berada di kantor atau pumping tengah malam di samping si kecil.
Harga yang relatif mahal. Merujuk ke official store nya Medela Indonesia, pompa ASI ini dijual dengan harga Rp. 3.990.000
Overall, menurutku Medela Swing Maxi ini sangat worth the prize. Karena menurutku pompa ASI juga merupakan investasi bagi para Ibu. Demikian review dari aku, semoga membantu para Moms yang sedang mencari pompa ASI. Selamat dan semangat mengASIhi, Moms!