Konten dari Pengguna

Review Sugar Baby Deluxe Baby Bather

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
14 Oktober 2019 6:37 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Review Sugar Baby Deluxe Baby Bather

ADVERTISEMENT
Hi Moms, sekarang memandikan bayi lebih mudah dengan bantuan baby bather ya. Ada berbagai macam bentuk dan merek. Ada yang seperti jaring mandi dan kursi santai, ada yang harus dikaitkan bak mandi bayi ataupun bisa dipakai secara mandiri tanpa dikaitkan bak mandi.
ADVERTISEMENT
Untuk mandi baby B sebenarnya aku sudah pakai baby bather berupa jaring mandi yang dikaitkan ke bak mandi. Dan jika mau bepergian ke hotel atau rumah saudara, pasti repot banget bawa bak mandi. Aku punya baby bather ini kado, kupikir ga bakal kepake karena udah pake jaring mandi. Tapi ternyata berguna banget buat bepergian. Ini adalah kelebihan dan kekurangan baby bather versiku ya Moms:
• Bahannya plastik PP dengan kain polyester, jadi kuat untuk menopang badan bayi.
• Terstandar EN71 European Safety Standar dan bebas dari bahan kimia berbahaya.
• Posisi recline ada 3 posisi yang bisa diatur manual dan mudah. Pastikan sudah bunyi klik setiap mengubah pengaturan sandaran.
• Bahannya kain dengan lubang-lubang kecil agar air bisa mengalir dan tidak menggenangi baby bather ini.
ADVERTISEMENT
• Ada bantalannya jadi aman untuk kepala bayi yang masih lunak.
• Kain bisa dicopot dan dijemur. Biasanya setelah dipakai mandi, kainnya aku copot dan jemur, bagian rangka plastik aku lap. Sehingga saat pulang udah kering semua. Bahan kainnya juga mudah kering lho. Kalau kotor pun bisa dicuci tangan atau di mesin cuci.
• Tersedia dalam 3 warna: pink, biru, hijau. Kalau sudah jelas gender anaknya laki atau perempuan bisa pilih biru apa pink biasanya. Tapi kalo pengen netral ada hijau sebagai pilihan.
• Bisa dilipat! Nah ini fitur paling ku suka, jadi ringkas dan gak makan tempat waktu di packing untuk traveling atau disimpan.
• Bagian bawahnya dari plastik yang padat dan kuat, serta bagian dasar baby bather ini ada anti-slipnya.
ADVERTISEMENT
• Bisa digunakan dari newborn hingga bayi berat 9 kg saja.
• Kekurangannya karena tidak ada safety belt seperti baby batherku yang satunya, jadi kalo mau mandikan baby di baby bather ini harus ada bantuan orang lain buat pegangin baby agar tidak tergelincir. Biasanya suamiku pegangin baby B lalu aku yang mandikan, apalagi baby B anaknya aktif dan gak bisa diam kalo mandi.
Menurutku baby bather ini bukan must have item buat bayi. Aku sendiri gak pake setiap hari cuma waktu traveling aja. Tapi jika Moms termasuk yang suka bepergian, baby bather ini boleh masuk list lho, daripada beli bak mandi lipat yang harganya lebih tinggi, ini jauh lebih terjangkau kok Moms.
ADVERTISEMENT