Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.1
Konten dari Pengguna
Tanda-Tanda Awal Kehamilan 1 Minggu
9 Maret 2018 0:00 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kehamilan adalah hal yang sangat ditunggu-tunggu bagi seluruh pasangan suami istri. Namun, terkadang wanita masih belum bisa membedakan tanda-tanda kehamilan tersebut seperti apa. Tapi satu hal yang pasti, awal tanda kehamilan 1 minggu ditandai dengan rasa sakit yang luar biasa yang dirasakan oleh seorang wanita. Seperti mual-mual yang begitu hebat sepanjang hari. Kemudian disusul dengan telatnya masa mestruasi seorang wanita. Namun, bukan berarti karena kedua hal tersebut seorang wanita pasti dikatakan hamil.
ADVERTISEMENT
Memang belum ada satu hal yang pasti yang menandakan bahwa seorang wanita positif hamil, oleh karena itu banyak hal yang harus dipastikan untuk mendukung pendapat kehamilan tersebut. Â Karena tak sedikit yang salah mengartikan tanda-tanda kehamilan tersebut. Sebenarnya banyak cara yang bisa Mom lakukan untuk memastikan kehamilan.
Apa Saja Tanda-tanda Kehamilan 1 Minggu?
Sebelum memastikan kehamilan, maka Mom harus melihat keadaan yang sedang anda alami itu tergolong sebagai tanda-tanda kehamilan atau hal lainnya. Namun, Mom jangan khawatir, ada beberapa ciri yang mudah dikenali secara non-medis untuk memastikan kehamilan, berikut tanda-tandanya:
Pendarahan Pada awal kehamilan, ciri pertama yang sangat mudah dikenali adalah munculnya bercak darah. Hal ini terjadi karena proses implatansi, yaitu proses penempelan sel telur kepada dinding rahim wanita. Bercak darah yang keluar pun hanya sedikit dan tidak sebanyak saat anda mengalami menstruasi, hal ini lah yang menjadi pembedanya. Umumnya, hal ini terjadi saat ovulasi pada hari ketujuh hingga hari kesepuluh. Warna darahnya pun berbeda, yakni sedikit cerah dari pada darah saat menstruasi. Periodenya pun cukup singkat, dan bisa berhenti hanya dalam waktu 24 jam saja. Dan satu hal yang perlu anda waspadai adalah ketika pendarahan keluar sangat banyak dan melebihi batas normal bisa jadi hal tersebut adalah keguguran. Ketika hal tersebut terjadi, maka Anda harus segera memeriksakan keadaan tersebut ke dokter.
ADVERTISEMENT
Perubahan Payudara Kemudian tanda kehamilan 1 minggu yang bisa dikenali adalah perubahan pada payudara. Rasa sensitif akan muncul pada dada ketika tersentuh secara sengaja ataupun tidak disengaja, hal tersebut juga terjadi saat tersentuh oleh bra yang dipakai. Selain rasa sensitif yang dirasakan, rasa nyeri juga menghampiri pada payudara wanita serta ukurannya yang mulai membesar dari bentuk semula. Hal selanjutnya adalah payudara akan lebih lembut dan kenyal saat diraba. Rasa gatal juga akan terasa pada bagian tersebut. Kondisi ini berlangsung hingga dua minggu seusai pembuahan terjadi. Kejadian ini dikarenakan payudara memiliki banyak cairan didalamnya, sehingga payudara yang beratnya bertambah menjadi sangat sensitif.
Mual dan Muntah Selanjutnya pada masa awal kehamilan wanita akan merasakan mual yang begitu hebat. Keadaan ini sangat wajar dialami oleh wanita yang mengalami awal kehamilan. Biasanya hal ini terjadi pada minggu pertama hingga janin menginjak usia tiga bulan. Penyebab utamanya adalah perubahan hormon yang ada didalam tubuh wanita. Beberapa orang menyebut hal ini dengan sebutan morning sickness, namun bukan berarti mual terjadi pada pagi hari saja, mual pun bisa terjadi hingga seharian. Namun jangan khawatir, hal ini sangat wajar dan tidak membahayakan calon buah hati. Ketika hal ini terjadi, wanita yang mengalami masa awal kehamilan harus mengonsumsi makanan yang bisa mengurangi rasa mual. Seperti makanan yang mengandung banyak karbohidrat.Â
ADVERTISEMENT
Sering Merasa Cemas Wanita yang hamil muda akan merasa cemas dan perasaan yang tidak karuan. Banyak wanita yang kesulitan menanggapi emosi yang dirasakannya ketika hamil, alhasil dia akan mudah meluapkan emosinya seperti marah, menangis, dan lain sebagainya pada orang lain. Menjadi hal yang sangat wajar ketika seorang ibu hamil mengalami kecemasan tentang bayi yang dikandungnya. Mulai dari menyesuaikan asupan makanan yang bergizi, membatasi aktivitas belebihan. Selain itu, melakukan ohlaraga ringan selama 20 menit dalam sehari akan membantu memperbaiki suasana hati ibu hamil.
Sering Buang Air Kecil Kemudian hal lain yang akan dirasakan wanita saat awal kehamilan adalah sering buang air kecil. Hal ini wajar terjadi bagi ibu hamil karena perkembangan janin menyebabkan reaksi pada kandung kemih sehingga menyebabkan wanita sering kali ingin buang air kecil. Selain itu ginjal bekerja lebih ekstra untuk membuang zat yang tidak bermanfaat dati badan ibu hamil. Yang perlu diingat untuk ibu hamil jangan terlalu banyak meminum minuman yang mengandung kafein, karena mengandung zat yang akan membuat ibu hamil sering merasa ingin buang air kecil. Namun bukan berarti ibu hamil tidak diperkenankan banyak minum air, asupan air pada ibu hamil juga tidak boleh kurang, lebih baik ibu hamil tidak menahan buang air kecil karena dikhawatirkan akan menimbulkan penyakit infeksi saluran kemih.
ADVERTISEMENT
Sering Merasa Lelah Dan Mengantuk Ciri awal kehamilan pada minggu pertama selanjutnya adalah seringkali ibu hamil mengalami rasa lelah dan mengantuk yang tak biasanya. Hal ini sangat lumrah terjadi mengingat meningkatnya kinerja organ vital karena adanya janin didalam kandungan. Hal ini akan menjadi lebih berat ketika usia kehamilan semakin tua. Dan hal yang harus diwaspadai juga adalah kekurangan darah merah atau anemia yang diderita ibu hamil, apabila hal ini terjadi maka ibu wajib mengonsumsi banyak makanan yang mengandung zat besi, dan waktu yang lebih banyak untuk istirahat.
Mudah Lapar Ketika anda merasa lapar yang berlebihan dan mengalami ciri-ciri yang disebutkan sebelumnya, kemungkinan besar memang Anda sedang hamil. Nafsu makan akan lebih besar seiring dengan petumbuhan janin. Ibu hamil akan merasa mudah sekali lapar padahal bisa jadi dia baru saja makan. Namun, jangan khawatir, hal ini menjadi hal yang normal bagi ibu hamil di awal kehamilannya. Hal yang perlu diingat, jangan terlalu banyak mengonsumsi makanan yang tidak sehat, mulailah mengganti cemilan dan makanan anda menjadi makanan yang sehat agar tidak membahayakan Anda dan calon buah hati anda.
ADVERTISEMENT
Â
Itulah beberapa tanda kehamilan 1 minggu yang menjelaskan gejala awal yang dialami wanita hamil. Namun, apabila anda masih belum yakin, periksakan diri Anda ke dokter untuk hasil yang lebih akurat atau juga bisa menggunakan alat tes kehamilan atau testpack. Apabila Anda sudah dinyatakan positif hamil jangan lupa untuk selalu mengonsumsi makanan sehat agar nutrisi bayi dan ibu hamil tetap terjaga dan tercukupi.
Â
Semoga bermanfaat.
By: Babyologist Editor. Â Â Â Â Â Â Â Â
Â
Â