Konten dari Pengguna

Tips dan Trik Pompa ASI Elektrik untuk Pemula

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
30 Juli 2019 21:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Tips dan Trik Pompa ASI Elektrik untuk Pemula

ADVERTISEMENT
Menggunakan pompa ASI tampaknya mudah, tapi ternyata kita harus pahami dulu beberapa cara sebelumnya. Tidak jarang penggunaan pompa ASI yang salah malah menyebabkan ASI yang keluar sedikit, penyumbatan, atau bahkan puting berdarah. Mari kita bahas apa saja yang perlu dilakukan untuk new Moms yang pertama kali mau menggunakan pompa ASI.
ADVERTISEMENT
Jika pertama kalinya menggunakan pompa, sebaiknya perhatikan beberapa langkah berikut:
- Olesi puting dengan nipple cream pilihan Moms sebelum melakukan pompa - Kompres payudara dengan air hangat agar memperlancar aliran darah keluarnya ASI. - Pijat-pijat ringan payudara dengan 2 jari dan gerakan memutar searah jarum jam. - Gunakan mode massage terlebih dahulu selama 5 menit untuk memancing keluarnya LDR (let down reflex / ASI mengalir dengan sendirinya karena payudara diberi rangsangan getaran / pijatan halus) dan juga untuk menghindari puting kaget dan sakit seumpama langsung menggunakan mode isap / expression - Setelah dirasa cukup, pindah ke mode expression dengan level rendah terlebih dahulu agar puting dan payudara bisa menyesuaikan - Lakukan selama 15 menit saja untuk awal pompa
ADVERTISEMENT
Jika Moms sudah terbiasa dengan level isap tertentu, selanjutnya bisa naikkan perlahan level isap sesuai ketahanan tubuh masing-masing. Level isap yang terlalu tinggi dan durasi pompa yang terlalu lama dan dilakukan pada saat pertama kali pompa dapat menyebabkan puting cracking / berdarah. Semakin lama mode massage dilakukan, semakin bagus untuk menambah rangsangan keluarnya ASI. Selamat mengASIhi.